Example 728x250
Terkini

Tingkatkan Kesiapsiagaan, Personel Satbrimob Polda Kalteng Gelar Latihan Bela Diri di Mako

×

Tingkatkan Kesiapsiagaan, Personel Satbrimob Polda Kalteng Gelar Latihan Bela Diri di Mako

Sebarkan artikel ini

IMG 20241022 WA0050 2Palangka Raya – Satuan Brimob (Satbrimob) Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) kembali melaksanakan latihan Bela Diri Polri dalam rangka meningkatkan kemampuan fisik dan keterampilan perorangan, di Markas Komando (Mako) Satbrimob, Jl. Tjilik Riwut KM. 32, Banturung, Kec. Bukit Batu, Kota Palangka Raya, pada Selasa (22/10/2024).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan rutin untuk memastikan kesiapan seluruh personel dalam menghadapi berbagai situasi di lapangan.

Dipimpin oleh pelatih yang berpengalaman, latihan bela diri ini menekankan pada penguasaan teknik-teknik dasar bela diri yang sangat diperlukan oleh setiap anggota Polri, seperti teknik pukulan, tendangan, serta pertahanan diri dalam situasi darurat.

Komandan Satuan (Dansatbrimob) Polda Kalteng, Kombes Pol. Dr. Nugroho Tri Nuryanto, S.I.K., M.H., mewakili Kapolda Kalteng Irjen Pol. Drs. Djoko Poerwanto menyatakan bahwa latihan bela diri Polri ini juga menjadi bagian dari upaya Satbrimob untuk meningkatkan profesionalisme dalam melindungi dan mengayomi masyarakat.

“Keterampilan yang diasah dalam latihan ini diharapkan dapat diaplikasikan saat menjalankan tugas, baik dalam situasi pengamanan umum maupun ketika menghadapi situasi darurat yang membutuhkan tindakan tegas,” ujar Dansatbrimob

Satbrimob Polda Kalteng berkomitmen untuk terus melaksanakan latihan secara rutin, agar personelnya tetap dalam kondisi fisik prima dan siap melaksanakan tugas di mana pun dan kapan pun diperlukan.