Example 728x250
Terkini

Personel Kompi 3 Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Kalteng Laksanakan Pembinaan Fisik Rutin Tingkatkan Kesiapan Operasional

×

Personel Kompi 3 Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Kalteng Laksanakan Pembinaan Fisik Rutin Tingkatkan Kesiapan Operasional

Sebarkan artikel ini

IMG 20241104 WA0424Palangka Raya – Personel Kompi 3 Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) melaksanakan kegiatan pembinaan fisik secara rutin untuk meningkatkan kebugaran dan kesiapan fisik anggota, Kegiatan ini dilaksanakan di Mako Kompi 3 Jl. Utama Pasir Panjang, Batu Belaman, Kec. Kumai, Kabupaten Kotawaringin Barat pada senin (04/11/2024).

Kegiatan pembinaan fisik ini meliputi latihan lari, push-up, sit-up, serta beberapa latihan ketahanan lainnya yang dipandu oleh instruktur fisik satuan. Setiap personel diwajibkan untuk mengikuti kegiatan ini dengan semangat dan disiplin tinggi, mengingat pentingnya kebugaran fisik dalam menunjang tugas-tugas operasional di lapangan.

Komandan Kompi (Danki) 3 Batalyon B Pelopor, Iptu Abi Pratama, S.Tr.K., menyampaikan bahwa pembinaan fisik ini merupakan program rutin yang bertujuan untuk mempersiapkan personel menghadapi berbagai situasi di lapangan.

“Kondisi fisik yang prima sangat penting untuk mendukung tugas-tugas kami, terutama dalam penanganan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kalteng,” ujar Abi.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, personel dapat selalu berada dalam kondisi terbaiknya serta siap siaga dalam melaksanakan setiap tugas yang diberikan.