Example 728x250
Terkini

Berita Arahan Apel Polsek Selat Pagi Terkait Siaga Pilkada dan Program ASTA Citra

×

Berita Arahan Apel Polsek Selat Pagi Terkait Siaga Pilkada dan Program ASTA Citra

Sebarkan artikel ini
b75cfbad fb4b 4f4a a9b3 71b42b4a0ef3Berita Arahan Apel Polsek Selat Pagi Terkait Siaga Pilkada dan ASTA Citra Prabowo

Polsek Selat, Kabupaten Kapuas, 12 November 2024 – Kanit Binmas Polsek Selat pagi ini memimpin apel kesiapan yang digelar di halaman Polsek Selat guna memantapkan persiapan menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan berlangsung dalam waktu dekat. Apel pagi tersebut dihadiri oleh seluruh jajaran personel Polsek Selat yang bersiap siaga untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pilkada.

Dalam arahannya, Kanit Binmas Polsek SElat menekankan pentingnya penerapan prinsip ASTA Citra Prabowo, yaitu delapan prinsip pelaksanaan tugas kepolisian dalam pengamanan Pilkada. Prinsip ini meliputi pelayanan yang humanis, kerja sama, profesionalisme, dan ketegasan yang tetap berpedoman pada aturan hukum. Kapolsek mengingatkan seluruh personel untuk senantiasa siaga serta menjaga integritas dan netralitas selama menjalankan tugas.

“Seluruh personel diharapkan selalu waspada terhadap potensi konflik, serta berperan aktif dalam menjaga suasana yang aman dan kondusif, terutama saat pelaksanaan pemungutan suara hingga perhitungan suara nanti,” ungkap Kanit Bimas Polsek Selat