Kapuas Timur-Kegiatan persiapan pelaksanaan Pilkada Gubernur dan Wagub Kalteng, Bupati dan Wabup Kapuas Serentak tahun 2024 ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada para anggota Sat Linmas dalam hal pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Selain itu, acara ini juga menjadi wadah untuk memperkuat kerjasama antara pemangku kepentingan di tingkat Desa dan Kecamatan, serta Kepolisian Kapuas Timur dalam menghadapi berbagai potensi gangguan keamanan.
Kapolsek Kapuas Timur Akp Rahmat Saleh, S.H., M.H., menghadiri acara peningkatan kapasitas anggota Sat Linmas Desa/Kecamatan Kapuas Timur dalam rangka persiapan pelaksanaan Pilkada Gubernur dan Wagub Kalteng, Bupati dan Wabup Kapuas Serentak tahun 2024, yang diadakan oleh Satpol PP dan Damkar Kabupaten Kapuas, Senin (18/11/2024) pukul 07.00 Wib di aula kantor Kecamatan Kapuas Timur Jalan Trans Kalimantan Km. 8 Kecamatan Kapuas Timur Kabupaten Kapuas Provinsi Kalimantan Tengah.
Dalam sambutannya, Kapolsek Kapuas Timur mengapresiasi kehadiran seluruh anggota Sat Linmas yang memiliki peran penting dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Kapuas Timur. Ia menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah memberikan dedikasi dan pengabdian dalam menjalankan tugas tersebut.
Berbagai materi pelatihan dan peningkatan kapasitas dihadirkan dalam acara ini, antara lain teknik komunikasi efektif dengan masyarakat, keterampilan identifikasi potensi konflik, dan strategi penanggulangan tindak kejahatan. Seluruh anggota Sat Linmas diharapkan dapat mengaplikasikan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh dari pelatihan tersebut dalam menjalankan tugas sehari-hari.
Selain itu, Kapolsek Kapuas Timur Akp Rahmat Saleh, S.H., M.H., juga menyampaikan pentingnya kerja sama yang sinergis antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman. Ia mengajak seluruh anggota Sat Linmas untuk terus menjalin kerjasama dengan masyarakat dan melibatkan mereka dalam kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan keamanan dan ketertiban.
“Acara peningkatan kapasitas anggota Sat Linmas ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang optimal bagi seluruh peserta. Dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh, diharapkan anggota Sat Linmas mampu menjadi garda terdepan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Desa/Kecamatan Kapuas Timur,” harapnya. (u11)