Example 728x250
Kalteng

Dukung Ketahanan Pangan, Bu Bhabin Brigpol Lidya Sambangi Kebun Dan Peternakan Warga

×

Dukung Ketahanan Pangan, Bu Bhabin Brigpol Lidya Sambangi Kebun Dan Peternakan Warga

Sebarkan artikel ini
IMG 20241118 WA0008 1 scaled

Polres Barsel – Dalam rangka mendukung program Asta Cita Presiden RI salah satunya mewujudkan ketahanan pangan nasional, Polri menjadi salah satu unsur yang turut serta menggalakkan hal tersebut.

Seperti yang dilaksanakan oleh Brigpol Lidya Afrila A. Ang., S.H. pada Senin (18/11/2024) yang hadir di tengah masyarakat untuk menyambangi kebun serta peternakan milik warga di wilayah binaannya tepatnya di Kelurahan Hilir Sper, Kec. Dusun Selatan.

Dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas yang berdinas di Polsek Dusun Selatan, Polres Barito Selatan, Polda Kalteng ini turut mendampingi warga dalam upaya menjaga ketersediaan pangan.

Kasatbinmas Iptu Normandi, S.P., M.M. melalui Bhabinkamtibmas Brigpol Lidya mengatakan, pengecekan lahan pertanian ini adalah bagian dari program ketahanan pangan untuk memastikan ketersediaan sayuran bergizi bagi masyarakat.

“Dengan pendampingan dari Polri, diharapkan hasil panen dapat mendukung kebutuhan pangan lokal dan menjaga kestabilan harga sayuran,” ungkapnya.

Lidya menambahkan, pentingnya kolaborasi antara Polri dan masyarakat dalam mewujudkan ketahanan pangan.

“Kami disini tidak hanya mendukung, tetapi juga ingin membangun komunikasi yang erat dengan warga, agar program ini benar-benar berdampak positif,” ujarnya.

Selain melakukan pengecekan, Bhabinkamtibmas juga memberikan arahan kepada petani terkait keamanan dan kenyamanan pada budidaya yang dapat meningkatkan produktivitas. Pendampingan seperti ini merupakan komitmen dan bentuk kepedulian Polri terhadap kesejahteraan masyarakat, terutama di sektor pangan. (Humas)