Barito Timur, Dalam upaya menciptakan kelancaran dan keamanan lalu lintas, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Barito Timur – Polda Kalteng, melaksanakan kegiatan pengaturan pagi di sejumlah titik rawan kemacetan, Kamis, 21/11/2024.
Dipimpin oleh IPTU Abadi. R dan personil lantas lainnya kegiatan pengaturan ini berjalan dengan aman dan lancar.
Langkah-langkah yang dilakukan Pengaturan Arus Lalu Lintas yaitu
Petugas memastikan kelancaran lalu lintas, terutama di jam sibuk pagi hari, guna mencegah kemacetan dan potensi kecelakaan lalu lintas (Lakalantas). Dan Peneguran dan Edukasi
Pelanggar lalu lintas diberikan edukasi tentang pentingnya mematuhi aturan untuk keselamatan bersama.
Sert Penindakan Pelanggaran Teguran tertulis diberikan kepada pengendara yang melanggar, seperti tidak menggunakan helm SNI, tidak melengkapi kendaraan dengan TNKB, dan menggunakan knalpot brong.
Hasil Kegiatan
Lalu lintas di area pengaturan berjalan lancar tanpa hambatan.
Pengguna jalan lebih sadar akan pentingnya keselamatan berlalu lintas.
Situasi di lokasi ama
Kasatlantas Polres Barito Timur, AKP Perdhana Mahardhika, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa kehadiran Satlantas di lapangan merupakan wujud pelayanan kepada masyarakat. “Kami hadir untuk memastikan bahwa setiap pengendara dapat melintas dengan aman dan nyaman, serta mendorong kepatuhan terhadap aturan lalu lintas,” ungkapnya.
Satlantas Polres Barito Timur akan terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik untuk menjaga kelancaran dan keselamatan di jalan raya.(Joe).