
Polres Barsel – Menjelang pelaksanaan Operasi Lilin Telabang 2025, Polres Barito Selatan (Barsel), Polda Kalteng, menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) lintas sektoral bertempat di Aula Tantya Sudhirajati Mapolres, Rabu (17/12/2025) siang.
Hadir dalam kegiatan Rakor yakni Bupati Barsel H. Eddy Raya Samsuri, S.T., M.M. Dandim 1012 Buntok Letkol Inf Muhammad Edi, S.I.P., serta Kepala SOPD atau perwakilan dinas terkait, Jasaraharja serta seluruh stake holder yang terlibat.
Kapolres Barsel AKBP Jecson R. Hutapea, S.I.K., M.H. dalam sambutannya menyampaikan, tujuan digelarnya Rakor lintas sektoral yaitu untuk memperkuat sinergi serta koordinasi sehingga dalam pelaksanaan operasi seluruh petugas sudah satu persepsi dan memahami peran masing-masing.
“Pada pelaksanaan Operasi Lilin Telabang 2025 tahun ini, diharapkan peran serta sinergitas dan kerjasama yang baik dari seluruh pihak yang terlibat guna mewujudkan Kamtibmas yang tetap kondusif dalam perayaan Natal serta Tahun Baru,” imbuhnya.
Pada intinya, tegas Kapolres, Polri bersama TNI dan seluruh stakeholder terkait siap mengamankan Nataru dan siap hadir di masyarakat.
Selanjutnya, Kapolres memberikan paparan dan dilanjutkan dengan masing-masing Kepala SOPD atau perwakilan memaparkan kesiapan serta cara bertindak dalam pelaksanaan Operasi Lilin Telabang 2025, serta bagaimana langkah konkrit dalam kesiapan masing-masing stake holder dalam mendukung pengamanan Nataru. (Humas)