Tamiang layang, Dalam rangka memperkuat keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah pedesaan, Bhabinkamtibmas Desa Karang Langit, Polsek Dusun Timur, Polres Barito Timur, melaksanakan kegiatan sambang kamtibmas kepada masyarakat Desa Karang Langit, Kecamatan Dusun Timur, Kabupaten Barito Timur.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis, 8 Januari 2026, bertempat di Desa Karang Langit. Bhabinkamtibmas Desa Karang Langit, AIPDA Fransisko, turun langsung menyapa warga sebagai wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat guna membangun komunikasi yang harmonis dan meningkatkan kesadaran hukum.
Dalam kegiatan sambang tersebut, Bhabinkamtibmas mengajak warga Desa Karang Langit untuk berperan aktif menjaga situasi kamtibmas dan segera berkoordinasi dengan pihak kepolisian apabila menemukan atau mengetahui adanya potensi tindak pidana di lingkungan sekitar. Ia juga mengimbau masyarakat agar tidak mudah percaya terhadap informasi yang belum jelas kebenarannya atau berita bohong (hoaks) yang beredar, khususnya melalui media sosial.
Selain itu, AIPDA Fransisko menegaskan kepada masyarakat bahwa setiap permasalahan yang terjadi di desa dapat dikomunikasikan dan dikoordinasikan dengan Bhabinkamtibmas sebagai upaya penyelesaian secara cepat dan tepat. Warga juga diingatkan pentingnya menjaga kerukunan antar tetangga, meningkatkan kewaspadaan lingkungan, serta menjaga kebersihan sebagai bagian dari menciptakan lingkungan desa yang aman dan nyaman.
Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas juga memberikan imbauan tegas agar masyarakat tidak melakukan aktivitas pembakaran hutan dan lahan guna mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang dapat berdampak luas bagi lingkungan dan kesehatan. Selain itu, warga dibekali pemahaman agar lebih bijak dalam menggunakan media sosial demi menjaga persatuan dan ketertiban di tengah masyarakat.
Selama kegiatan sambang kamtibmas berlangsung, situasi terpantau berjalan lancar, aman, dan kondusif. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya berkelanjutan Polsek Dusun Timur dalam menjaga stabilitas kamtibmas serta memperkuat kemitraan antara Polri dan masyarakat di wilayah hukum Polres Barito Timur.(Joe)