12
Januari
2026
Senin - : WIB

Satlantas Polres Bartim Laksanakan Patroli Cipta Kondisi, Jaga Harkamtibmas Kota Tamiang Layang

anangfauzi
Januari 12, 2026 7:30 am pada TERKINI

Barito Timur – Dalam rangka menciptakan situasi Kondisi Harmoni, Keamanan dan Ketertiban Masyarakat serta Mendukung Pembangunan (Harkamtibmas), Satuan Lalu Lintas Polres Barito Timur melaksanakan kegiatan patroli cipta kondisi pada Jumat, 9 Januari 2026.

Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan di wilayah hukum Polres Barito Timur dengan menyasar sejumlah titik rawan, di antaranya Jl. Nansarunai depan Toko Kue Empat Lima serta Jl. Nansarunai depan SMAN 1 Tamiang Layang. Sasaran utama patroli meliputi lokasi rawan kecelakaan lalu lintas, potensi street crime, serta kawasan permukiman masyarakat.

Patroli difokuskan pada pencegahan tindak kriminal jalanan (street crime) dan antisipasi gangguan kamtibmas di wilayah Kecamatan Dusun Timur, Kabupaten Barito Timur, Provinsi Kalimantan Tengah.

Kehadiran personel Satlantas di lapangan diharapkan mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang beraktivitas.

AIPDA Patma Indera selaku personel Satlantas Polres Bartim menyampaikan bahwa patroli ini merupakan langkah preventif kepolisian untuk menjaga stabilitas keamanan.
“Patroli cipta kondisi ini kami laksanakan secara rutin sebagai upaya pencegahan terhadap gangguan kamtibmas dan kecelakaan lalu lintas. Kami ingin memastikan masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman,” ungkap AIPDA Patma Indera.

Ia juga menambahkan bahwa peran serta masyarakat sangat dibutuhkan dalam menjaga keamanan lingkungan dengan tetap mematuhi aturan lalu lintas serta segera melaporkan apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan.

Dari hasil kegiatan tersebut, situasi kamtibmas di wilayah Kabupaten Barito Timur terpantau aman, tertib, dan kondusif, serta tidak ditemukan adanya gangguan menonjol. Seluruh rangkaian kegiatan patroli berjalan dengan lancar dan terkendali.(tra)

Disalin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

@Analisnews.co.id
MENU