Example 728x250
Kalteng

Hijaukan Lingkungan, Pengurus Cabang Bhayangkari Pulang Pisau Ikut Aksi Tanam Pohon

×

Hijaukan Lingkungan, Pengurus Cabang Bhayangkari Pulang Pisau Ikut Aksi Tanam Pohon

Sebarkan artikel ini

Pulang Pisau – Pengurus Cabang Bhayangkari Pulang Pisau mendukung program Polri Peduli Penghijauan dengan ikut serta pada aksi menanam pohon, di belakang Mapolres Pulang Pisau, Kamis (27/06/2024) Pukul 08.00 Wib.

Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024 dan program Polri Peduli Penghijauan yang diselenggarakan oleh Polres Pulang Pisau.

Ketua Bhayangkari Cabang Pulang Pisau Ny. Yessy Mada melalui Wakil Ketua Ny. Puspa Edia mengatakan Bhayangkari Cabang Pulang Pisau mendukung Aksi Polri Peduli Penghijauan, kegiatan menanam pohon ini akan sangat bermanfaat untuk mengurangi polusi udara dan dampak lainnya serta terjaganya lingkungan, ucapnya.

Penanaman pohon Polres Pulang Pisau bersama Bhayangkari ini sebagai wujud nyata partisipasi dan keikutsertaan Bhayangkari dalam menjaga keselamatan alam, Kelestarian alam dan menjaga ketersediaan oksigen di lingkungan Polres Pulang Pisau.

“Kepedulian untuk menjaga penghijauan di sekitar kita dapat menciptakan lingkungan yang Asri dan hijau sehingga berfungsi untuk menjaga keseimbangan lingkungan dengan budaya peduli,” tuturnya.

Dengan menanam pohon yang kita laksanakan, berarti kita telah berusaha mengisi lahan kosong dengan menanam pohon guna memperbaiki iklim mikro di sekitar kita untuk menghasilkan Oksigen (O2) dan air (H2O),” ungkapnya. (Humasrespulpis)