23
Januari
2026
Jumat - : WIB

Rindu Cita Rasa Medan dan Aceh? Warkop Medan Bang Jo Jadi Magnet Baru Kuliner di Jakarta Timur

hartonojkt
hartonojkt
Januari 23, 2026 5:30 pm pada TERKINI
IMG 20260123 WA0058

Analisnews.co.id,
Jakarta Timur – Kabar menggembirakan datang bagi para pencinta kuliner khas Sumatera. Warkop Medan Bang Jo kini hadir sebagai destinasi kuliner sekaligus tempat nongkrong yang menyuguhkan kelezatan autentik Medan dan Aceh di kawasan Pulo Gebang, Cakung, Jakarta Timur.

Berlokasi strategis di Jalan Pulo Gebang Raya RT 9/RW 6, tepat di belakang Terminal Bus Pulo Gebang, Warkop Medan Bang Jo mudah dijangkau dan perlahan menjelma menjadi magnet baru bagi penikmat kuliner di Jakarta Timur dan sekitarnya.

Mengusung konsep ruang yang luas, nyaman, dan santai, warung kopi ini cocok dijadikan tempat berkumpul bersama keluarga, bersantai bersama sahabat, hingga melepas penat setelah beraktivitas seharian. Sejak mulai beroperasi pada akhir Februari 2025, Warkop Medan Bang Jo tak pernah sepi pengunjung dari berbagai kalangan, mulai dari kawula muda hingga keluarga.

Daya tarik utama Warkop Medan Bang Jo terletak pada ragam sajian kuliner khas Medan dan Aceh yang kaya rempah dan menggugah selera. Pengunjung dapat menikmati mie Aceh dengan cita rasa kuat, lontong Medan berisian lengkap, soto Medan yang gurih, mie sop Medan yang hangat, hingga aneka minuman khas seperti kopi hitam, kopi sanger, teh tarik Aceh, serta Teh Susu Telor (TST) yang menjadi favorit pelanggan.

“Kami ingin menghadirkan rasa asli Medan dan Aceh di Jakarta Timur, agar pengunjung bisa merasakan sensasi kuliner kampung halaman tanpa harus jauh-jauh pulang ke Sumatera,” ujar Bang Joto, yang akrab disapa Bang Jo, pemilik Warkop Medan Bang Jo, dalam keterangan resminya kepada Makansedap.id, Jumat (23/1/2026).

Untuk menjaga kualitas dan keaslian rasa, pengelola secara khusus mendatangkan juru masak langsung dari Aceh dan Medan. Tak hanya itu, Warkop Medan Bang Jo juga memberdayakan masyarakat sekitar dengan merekrut warga lokal sebagai karyawan, sehingga kehadiran usaha ini turut memberikan dampak ekonomi positif bagi lingkungan sekitar.

Sejak pertama dibuka hingga kini, antusiasme pengunjung terbilang tinggi dan stabil setiap harinya. Hal ini menjadi bukti bahwa perpaduan menu lezat, suasana nyaman, serta pelayanan ramah menjadi kombinasi yang dicari para pencinta kuliner.

“Kami berharap setiap pengunjung merasa puas dengan pelayanan dan hidangan yang kami sajikan, sehingga betah dan ingin kembali lagi,” tambah Bang Jo.

Dengan cita rasa autentik, suasana bersahabat, serta lokasi yang strategis, Warkop Medan Bang Jo siap menjadi pilihan utama bagi warga Jakarta Timur dan sekitarnya untuk menikmati kuliner khas Medan dan Aceh sekaligus merasakan pengalaman nongkrong yang nyaman dan berkesan.

Disalin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

@Analisnews.co.id
MENU