
Polres Kobar – Piket Pamapta Polres Kobar melakukan patroli malam di pusat keramaian, obyek vital, dan tempat rawan gangguan kamtibmas lainnya, pada Selasa (27/1/2026) malam.
Patroli dipimpin oleh IPDA Agus Setiawansyah, S.H., dan melibatkan Aipda Laode N. serta Bripda Lutfi. Sasaran patroli antara lain Jl. Iskandar, Jl. Malijo, Jl. Pasanah, dan Terminal Natai Suka.
Hasil patroli menunjukkan situasi aman dan terkendali, tidak ditemukan gangguan kamtibmas. Patroli juga memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban.
”Kami ingin menciptakan rasa aman bagi masyarakat yang sedang beraktivitas malam,” kata IPDA Agus Setiawansyah.
Patroli ini akan terus dilakukan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kobar.
Tidak sampai disitu, Personel Polres Kobar juga memastikan bahwasanya situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif sehingga masyarakat dapat tetap merasa aman dan nyaman.