Example 728x250
Terkini

Kapolres Barito Timur Hadiri Rapat Pleno Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

40
×

Kapolres Barito Timur Hadiri Rapat Pleno Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Sebarkan artikel ini

Barito Timur – Polres Bartim – Polda Kalteng, Kapolres Barito Timur, AKBP Eddy Santoso, S.H., M.H., turut hadir dalam acara Rapat Pleno Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Barito Timur dalam Pemilihan Serentak Tahun 2024. Kegiatan yang berlangsung di Gedung Mantawara ini dihadiri oleh berbagai elemen penting, di antaranya Ketua KPU, Bawaslu, Unsur Forkopimda, calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih, pimpinan partai politik pengusung, serta tokoh masyarakat dan undangan lainnya. Kamis, 9/1/2025.

WhatsApp Image 2025 01 09 at 19.52.52 4af80b3c

Dalam rapat pleno tersebut, dilakukan penetapan resmi terhadap pasangan calon yang terpilih, sebagai bagian dari tahapan akhir dalam pelaksanaan Pemilihan Serentak 2024. Rapat pleno berjalan dengan lancar, aman, dan penuh khidmat.

Kapolres Bartim, AKBP Eddy Santoso, mengungkapkan bahwa pihak kepolisian bersama dengan TNI dan instansi terkait akan terus mendukung kelancaran dan keamanan proses demokrasi di Barito Timur. “Kami siap mengamankan jalannya proses politik ini dan memastikan kondusivitas wilayah Barito Timur tetap terjaga,” ujar AKBP Eddy Santoso.

Acara ini juga diharapkan dapat memperkuat komitmen semua pihak dalam menjaga kedamaian dan persatuan pasca-pemilu, serta mendukung terwujudnya pemerintahan yang demokratis dan aman di Kabupaten Barito Timur.(Joe)

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.