Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polres Kobar – Satlantas Polres Kotawaringin Barat (Kobar) jajaran Polda Kalteng setiap malam hari melaksanakan kegiatan patroli atau biasa menyebutnya dengan Blue Light Patrol (BLP).
Blue Light Patrol adalah kegiatan patroli dengan menggunakan kendaraan patroli menyalakan lampu berwarna biru dengan rute jalanan yang rawan terjadinya pelanggaran lalu-lintas maupun tindak pidana, baik di dalam kota Pangkalan Bun maupun di luar Kota Pangkalan Bun.
Tujuannya adalah untuk menjaga situasi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu-lintas (Kamseltibcarlantas) dan mencegah terjadinya pepanggaran seperti aksi kebut-kebutan dan balapan liar di jalan raya.
Seperti pada malam tadi atau tepatnya pada hari Jumat (14/3/2025), dua Personel Satlantas Polres Kobar yang saat itu terkena jadwal piket melaksanakan kegiatan Patroli menggunakan Kendaraan Patroli Roda Empat menyusuri jalanan Kota Pangkalan Bun dan sekitarnya.
Kapolres Kobar AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K. melalui Kasat Lantas Polres Kobar AKP Ghanda Novidiningrat Gunawan, S.I.K., M.H. mengatakan pentingnya melaksanakan kegiatan patroli guna menjaga situasi kamseltibcarlantas tetap kondusif dan mencegah terjadinya aksi balapan liar serta terjadinya tindak pidana.(dil)