Jalin Kedekatan dengan Masyarakat, Kapolres Garut dan Forkopimda Gelar Tarawih Keliling

Dalam kegiatan ini, hadir pula Bupati Garut Abdusy Syakur Amin, perwakilan Dandim 0611 Garut dari Danramil Cibatu, serta unsur Forkopimcam Cibatu.
Tarawih keliling ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara aparat keamanan dan masyarakat, sekaligus menegaskan kepedulian serta kedekatan Forkopimda dengan warga di bulan Ramadan.
Kapolres Garut dan rombongan juga menyempatkan diri berkunjung ke beberapa masjid di Cibatu untuk melaksanakan salat Tarawih berjamaah. Tak hanya beribadah, mereka berdialog langsung dengan warga, mendengar aspirasi, serta menyampaikan imbauan terkait keamanan dan ketertiban wilayah.
Kapolres menegaskan bahwa kehadiran aparat di tengah masyarakat merupakan bentuk nyata komitmen dalam menjaga situasi tetap aman dan kondusif selama Ramadan.
“Kami ingin lebih dekat dengan masyarakat serta memastikan lingkungan tetap aman dan nyaman selama bulan suci ini,” ujar Kapolres.
Selain memperkuat hubungan dengan masyarakat, kegiatan ini juga menjadi ajang untuk menanamkan nilai toleransi, persatuan, dan gotong royong dalam menjaga keamanan lingkungan.
Antusiasme warga Cibatu terlihat tinggi dalam menyambut para pimpinan daerah. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut untuk mempererat sinergi antara masyarakat dan aparat pemerintah. (*)