Example 728x250
BeritaSumutTerkini

Dinas PUTR Samosir Melaksanakan Grading Operation Di Kecamatan Sitio-tio

150
×

Dinas PUTR Samosir Melaksanakan Grading Operation Di Kecamatan Sitio-tio

Sebarkan artikel ini
IMG 20250314 WA0133

 

Samosir- UPTD Peralatan Alat Berat Dinas PUTR Samosir melakukan pekerjaan Grading Operation (Pengembalian Kondisi badan jalan berlubang) pada Ruas jalan Provinsi Sumatera Utara Tepatnya Di Desa Buntu Mauli di Kecamatan Sitio-tio,Pada Jumat 14/03/2025.

 

IMG 20250313 WA0186

Ronatal Sinaga ST Selaku Kepala UPTD Peralatan Mengatakan Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk kembali permukaan badan jalan yang tadinya berlubang dan bergelombang menjadi rata. Sehingga diharapkan aktivitas masyarakat yang melalui Ruas jalan di sepanjang jalan lintas umum di Kecamatan Sitio-tio dapat berjalan dengan lancar.

 

 

 

IMG 20250313 WA0188

Lebih lanjut, Ronatal Sinaga ST Menjelaskan bahwa Pelaksanaan Grading Operation dilakukan mengingat kondisi jalan yang rusak selama ini di keluhkan masyarakat dan tidak hanya sekedar meratakan kembali permukaan badan jalan yang berlubang, tetapi juga berperan penting dalam menciptakan badan jalan yang mantap dan mampu meminimalisir risiko kecelakaan jalan raya serta memperlancar mobilitas masyarakat yang melaluinya.

Dengan Pelaksanaan Grading Operation ini Membantu meningkatkan drainase

Memastikan jalan sesuai untuk konstruksi, lansekap, irigasi, atau tujuan lain

Memperpanjang umur jalan

Memastikan kelancaran operasional

Pemeliharaan jalan secara berkala

Pemeliharaan jalan secara berkala dilakukan untuk mencegah terjadinya kerusakan yang lebih luas. Pemeliharaan jalan secara berkala juga bertujuan untuk mengembalikan kondisi jalan pada kondisi kemantapan sesuai dengan rencana, Ucapnya.

 

IMG 20250313 WA0183 1

Sementara itu, Kordinator Wilayah 3 UPTD Peralatan Alat Berat Dinas PUTR Samosir Binhot Sitanggang mengatakan pelaksanaan Pekerjaan Grading operation adalah kegiatan pembentukan kembali permukaan jalan yang bergelombang atau keriting. Grading operation merupakan bagian dari pemeliharaan rutin jalan.

Bertujuan untuk Memperbaiki kondisi jalan yang bergelombang atau keriting

Meningkatkan drainase dan Memastikan jalan sesuai untuk konstruksi, lansekap, irigasi, atau tujuan lain

Alat yang digunakan Alat perata mekanis, Truk pengangkut material, Alat pemadat, Grader.

yang di kerjakan oleh anggotanya Oleh Operator Greder : Jekson Nainggolan

Operator Bomag Vibrator : Surya Tommy Pasaribu

Operator Escavataor : Suang Sagala

Driver Dump Truck : Kamal Simbolon, Kirmanto, April Nainggolan

Para anggotanya mengisi kembali material kerikil/tanah yang hilang, memadatkan, membersihkan tumbuh-tumbuhan, semak, pepohonan, dan melancarkan drainase permukaan jalan secara rutin dan periodik sesuai rencana agar jalan tetap dapat berfungsi melayani arus lalu-lintas secara berkeselamatan.

 

IMG 20250314 WA0130

Selanjutnya, Camat Sitio-tio Josro Tamba SIP Menambahkan Pelaksanaan Grading Operation yang di lakukan oleh Dinas PUTR Samosir bertujuan untuk mengembalikan fungsi jalan, bukan mengubah konstruksinya.

Perbaikan kerusakan kecil

Penambalan lubang

Pemburasan

Perbaikan kerusakan tepi perkerasan

Perawatan trotoar, saluran samping, dan drainase,Perawatan bahu jalan Membersihkan bahu jalan dari gundukan tanah, sampah, dan daun kering

Memperbaiki lubang, amblas, dan perbedaan ketinggian bahu jalan dan Meratakan bahu jalan,ucap Josro.

 

PERATURAN WAJIB : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, "ANALISNEWS HANYA MENYAJIKAN BERITA BAIK MENDUKUNG PROGRAM PEMERINTAH, TNI, POLRI" DILARANG BERITA KASUS, semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, Dilarang melakukan pemerasan dan Dilarang berbuat kriminal sekecil apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya, Nama Jurnalis wajib tercantum dalam BOX REDAKSI, TIDAK SAH JIKA TIDAK ADA DALAM BOX REDAKSI, Dilarang meminta imbalan atas berita. "ANALISNEWS BERITA BAIK DAN MEMBANGUN, TIDAK MEMUNGUT APAPUN, ANALISNEWS BERKIPRAH TANPA PAMRIH UNTUK MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA"