Analisnews.co.id, Biak – Ketua Lembaga Masyarakat Adat (LMA) Kabupaten Biak Numfor, David Rumansara, menyampaikan apresiasi yang tinggi atas keberhasilan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 yang digelar oleh Kodim 1708/BN di Kampung Kbusdori, Distrik Swandiwe, Kabupaten Biak Numfor.
David Rumansara menegaskan bahwa program TMMD ke-123 membuktikan kehadiran TNI tidak hanya fokus pada pembangunan infrastruktur, tetapi juga mempererat hubungan emosional dengan masyarakat.
“Kami sangat menghargai kerja keras Kodim 1708/BN, khususnya Dandim 1708/BN, Letkol Inf Marsen Sinaga, S.Hub.Int., M.Han, yang tidak hanya memimpin kegiatan ini dengan baik tetapi juga menjalin kedekatan dengan masyarakat adat. Kehadiran beliau bukan sekadar sebagai pemimpin militer, melainkan sebagai bagian dari keluarga besar Biak Numfor,” ujarnya, Senin (24/3/2025).
Sebagai bentuk penghormatan atas kepedulian dan keterlibatannya, Dandim 1708/BN menerima gelar adat “Manda Warek” dari tetua adat Kampung Kbusdori. Gelar ini, yang bermakna simbol kehormatan dalam budaya Biak, berasal dari kata “Mandar,” merujuk pada burung kakaktua hijau yang melambangkan kewaspadaan dan kepemimpinan.
“Burung ini dikenal sebagai penjaga dan pemberi peringatan atas ancaman yang mendekat. Gelar ini mengakui Dandim sebagai bagian dari masyarakat adat yang berperan dalam menjaga keharmonisan dan kemajuan Biak Numfor,” kata David Rumansara.
Ia juga mengapresiasi pendekatan humanis yang diterapkan Dandim 1708/BN selama pelaksanaan TMMD ke-123, yang dinilai melibatkan masyarakat secara langsung.
“Dandim tidak hanya memimpin program ini tetapi juga ikut serta dalam kehidupan masyarakat. Gelar ‘Manda Warek’ mencerminkan rasa hormat dan pengakuan atas kontribusinya dalam membangun wilayah ini,” tambahnya.
David Rumansara berharap keberadaan TNI dapat terus memberikan manfaat yang berkelanjutan, baik dalam pembangunan fisik maupun dalam memperkokoh persatuan masyarakat di Biak Numfor.
“Semoga keberadaan TNI terus mempererat kebersamaan dan memberikan dampak positif bagi kemajuan daerah kita,” tutupnya. (Cal)