Example 728x250
PapuaBeritaNasional

25 Personel Kodim 1708/BN Terima Kenaikan Pangkat: Wujud Kepercayaan Negara

84
×

25 Personel Kodim 1708/BN Terima Kenaikan Pangkat: Wujud Kepercayaan Negara

Sebarkan artikel ini
IMG 20250408 WA0005 2
Dandim 1708/BN Letkol Inf Marsen Sinaga, S.Hub.Int., Han pimpin upacara Korps Raport kenaikan pangkat periode 1 April 2025.

BIAK, Analisnews.co.id – Sebanyak 25 prajurit Kodim 1708/BN menerima kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dalam upacara Korps Raport yang berlangsung secara khidmat di Lapangan Apel Makodim 1708/BN, Jalan Sriwijaya, Kelurahan Brambaken, Distrik Samofa, Kabupaten Biak Numfor, Papua, pada Selasa (8/4/2025).

Upacara sakral tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Kodim (Dandim) 1708/BN, Letkol Inf Marsen Sinaga, S.Hub.Int., M.Han, yang secara simbolis menyematkan tanda pangkat baru kepada perwakilan dari kelompok perwira, bintara, dan tamtama.

Dalam kenaikan pangkat ini, sebanyak dua perwira, 18 bintara, dan lima tamtama dianugerahi penghormatan berupa pangkat baru. Prosesi seremonial ini ditandai dengan penanggalan pangkat lama dan penyematan pangkat baru secara simbolis oleh Dandim kepada para perwakilan personel yang menerima penghargaan.

Mengawali amanatnya, Letkol Marsen Sinaga menyampaikan rasa bangga dan apresiasi terhadap dedikasi tinggi yang telah ditunjukkan oleh para prajurit dalam menjalankan tugas mereka.

“Saya ucapkan selamat atas kenaikan pangkat yang diterima oleh seluruh personel hari ini. Hal ini bukan hanya penghargaan, tetapi juga bentuk kepercayaan negara atas prestasi, loyalitas, dan pengabdian yang telah kalian buktikan sebagai prajurit,” tegas Dandim.

Dandim juga menekankan pentingnya peran keluarga dalam mendukung tugas para prajurit, dengan menyebut doa dan dukungan dari istri yang menjadi pondasi kuat keharmonisan rumah tangga.

“Keberhasilan ini tentunya tak lepas dari peran istri-istri hebat yang selalu mendukung para prajurit. Keharmonisan rumah tangga adalah kekuatan utama dalam menunjang tugas suami,” tambahnya.

Ia mengingatkan bahwa dengan pangkat yang lebih tinggi, tanggung jawab yang diemban pun semakin besar. Para perwira yang baru naik pangkat diharapkan mampu meningkatkan kualitas kepemimpinan serta memberikan kontribusi maksimal dalam setiap penugasan.

“Kenaikan pangkat harus mencerminkan sikap profesional, kepemimpinan yang baik, serta semangat untuk menjadi teladan di lingkungan kerja,” pungkasnya.

Rangkaian upacara ditutup dengan tradisi penyiraman bunga sebagai simbol penyucian diri dan awal dari perjalanan tugas yang baru. Setelah itu, seluruh peserta upacara memberikan ucapan selamat kepada personel yang naik pangkat, diawali oleh Dandim 1708/BN bersama Ketua Persit KCK Cab XXI Dim 1708, Ny. Marsen Sinaga. (Cal)

PERATURAN WAJIB : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, "AnalisNews Hanya Menyajikan Berita Baik Mendukung Program Pemerintah, TNI, POLRI" Dilarang Berita Kasus, semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, Dilarang melakukan pemerasan dan Dilarang berbuat kriminal sekecil apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya, Nama Jurnalis wajib tercantum dalam Box Redaksi, Tidak Sah JIKA Tidak Ada Dalam Box Redaksi, Dilarang meminta imbalan atas berita, kecuali Iklan berita Advertorial atau iklan Gambar/Banner dengan cara yang baik sesuai Prosedur