Analisnews.co.id, JAKARTA – Halal Fair Jakarta 2024 tidak hanya sekadar menawarkan produk halal dengan berbagai promo menarik, tetapi juga berperan penting dalam meningkatkan literasi ekonomi syariah dan memperkuat penerapan gaya hidup halal di Indonesia. Berlangsung di Kartika Expo Centre, Balai Kartini, sejak 9 Agustus hingga 11 Agustus 2024, acara ini menarik perhatian para pengunjung yang mencari solusi syar’i dalam kehidupan sehari-hari.
Satrio Sukur, Project Director Halal Fair, menekankan bahwa acara ini telah menjadi referensi utama bagi masyarakat yang berkomitmen menjalani kehidupan sesuai tuntunan syariah. “Kami melihat Halal Fair sebagai wahana untuk memperluas pangsa pasar produk halal serta mempersuasi masyarakat untuk lebih sadar dan mengimplementasikan gaya hidup halal,” jelas Satrio. Dengan target 30 ribu pengunjung, Halal Fair Jakarta juga diharapkan menjadi platform strategis bagi para pelaku usaha untuk memperkenalkan produk halal mereka kepada masyarakat luas.
Satrio Sukur, Projects Director Halal Fair 2024 pada saat opening Cheremony Halal Fair 2024 di Balai Kartini Jum’at (09/08/2024) (Photo, Dok: Shanty Rd)
Acara ini mendapat apresiasi khusus dari Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Jakarta. Sekretaris Umum MES Jakarta, Adang Addha, dalam sambutannya di pembukaan Halal Fair, menyoroti pentingnya meningkatkan literasi ekonomi syariah yang saat ini baru mencapai 23,3 persen. Menurutnya, melalui acara seperti Halal Fair, literasi ekonomi syariah di Indonesia dapat didorong menuju target 50 persen pada tahun 2025, sejalan dengan misi menjadikan Indonesia sebagai pusat ekonomi syariah dunia.
Tidak hanya menyoroti aspek ekonomi, Halal Fair Jakarta juga menjadi ajang diskusi penting terkait isu-isu kontemporer dalam perspektif Islam. Dengan menghadirkan program-program edukatif seperti seminar oleh Ustadz Abdurrahman Zahier dan sesi khusus untuk muslimah yang membahas kesehatan mental, acara ini memperkuat peran Halal Fair sebagai motor penggerak gaya hidup Islami yang lebih holistik.
Partisipasi dari 136 exhibitor yang mewakili berbagai sektor bisnis syariah, termasuk perbankan, halal beauty, dan kuliner, menunjukkan komitmen bersama dalam memajukan ekonomi syariah di Indonesia. Acara ini tidak hanya menjadi tempat untuk berbelanja, tetapi juga wadah untuk memperkuat kesadaran akan pentingnya menerapkan prinsip-prinsip syariah dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan demikian, Halal Fair Jakarta 2024 tidak hanya menjadi tempat untuk menikmati promo spesial, tetapi juga menjadi momentum penting dalam upaya memperkokoh fondasi ekonomi syariah dan menguatkan gaya hidup halal di kalangan masyarakat Indonesia.
Reporter: Shanty Rd/Akbar)