Example 728x250
Jateng

Hadiri Jalan Sehat, Pj. Wali Kota Ajak Masyarakat Gotong Royong

×

Hadiri Jalan Sehat, Pj. Wali Kota Ajak Masyarakat Gotong Royong

Sebarkan artikel ini
IMG 20240825 WA0117

Hadiri Jalan Sehat, Pj. Wali Kota Ajak Masyarakat Gotong Royong

AnalisNews,TEGAL – Penjabat Wali Kota Tegal, Dadang Somantri berharap apa yang sudah dilalui beberapa tahun kemerdekaan harus diisi dengan hal-hal baik dan berguna serta bermanfaat.

“Kita tumbuhkan kearifan lokal kita yang sudah terbangun sejak dulu kala, yang pertama terkait gotong royong. Ciri kota yang maju adalah bersih, buang sampahnya teratur dan tidak ada sampah yang berserakan, saya yakin yang hadir disini usai acara ini sambahnya dibuang sendiri di tempat sampah yang disediakan,” ujar Dadang saat gelaran Jalan Sehat dalam rangka Hari Ulang Tahun ke- 79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Minggu (25/8) pagi di Halaman Pendopo Ki Gede Sebayu.

Dalam jalan sehat tersebut diikuti oleh Sekretaris Daerah Kota Tegal, Forkopimdan, OPD dan masyarakat Kota Tegal dan sekitarnya.

Penjabat Wali Kota Tegal dalam sambutannya mengutarakan bahwa jalan sehat yang dilaksanakan merupakan rangkaian peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Mudah mudahan tema Nusantara Baru Indonesia Maju bisa menginspirasi kita untuk memajukan lagi seluruh yang ada di Kota Tegal menjadi jauh lebih baik sehingga Kota Tegal semakin maju dan rakyatnya semakin sejahtera dan sehat, ” ujar Dadang.

Dadang juga mengutarakan bahwa dalam membangun Kota Tegal dan mengisi kemerdekaan melalui potensi yang dimiliki.

“Saya titip bahwa Kota Tegal harus selesai terkait kemiskinan ekstrim. Maka kearifan gotong royong itu harus berlaku, melihat tetangga kiri kanannya kalau perlu bantuan segera dibantu, kalau sama sekali tidak ada yang bantu segera laporkan ke RT atau RW, berjenjang ke kelurahan sampai ke kami,” ujar Dadang.

Terkait dengan kesehatan masyarakat, Penjabat Wali Kota Tegal mengimbau agar calon pengantin, ibu hamil, anak balita sampai lansia agar rajin ke posyandu.

“Supaya kesehatan kita terjaga mari ke posyandu. Negeri ini akan kuat kalau rakyatnya sehat, kita juga masih punya tetangga yang mungkin memiliki keterbatasan, mungkin anaknya memiliki kebutuhan khusus maka jangan sekali- kali membuly anak-anak yang berkebutuhan khusus, mereka juga ciptaan Allah SWT, sama seperti kita, bisa kita suport agar mereka bangkit tidak terpuruk, supaya punya rasa percaya diri hidup bermasyarakat,” ujar Dadang.

Sementara itu, Penjabat Wali Kota dan Sekretaris Daerah Kota Tegal berkesempatan menyerahkan hadiah kepada kepada para pemenang lomba diantaranya lomba standup comedy berbahasa Tegal, lomba menyanyi solo berbahasa Tegal, Lomba Rumah Sehat Sederhana Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR), dan lomba saluran tanpa sampah. Kemudian hadiah jalan sehat berupa hadiah utama sebuah sepeda motor yang didapatkan oleh salah seorang warga bernama Nungky Lia asal Mejasem. Selain itu juga Dadang meresmikan Koperasi Moncher Berkah Abadi dan penjulan sembako tebus murah 75.000 oleh Bulog.

Dalam sambutannya sebelum melepas peserta jalan sehat, Sekretaris Daerah Kota Tegal, Agus Dwi Sulistyantono menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Tegal menggelar jalan sehat dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Di hari ulang tahun Kemerdekaan Indonesia ini kita bersama akan bergembira bersama berjalan santai bersama untuk sehat,” ujar Agus Dwi sebelum melepas para peserta jalan sehat.(*)

(TT/Humas)