Example 728x250
Terkini

Mutasi Personel Polda Kalteng, Karo SDM: Ini Penyegaran Organisasi dan Pembinaan Karir Untuk Perkuat Pengamanan Pilkada

×

Mutasi Personel Polda Kalteng, Karo SDM: Ini Penyegaran Organisasi dan Pembinaan Karir Untuk Perkuat Pengamanan Pilkada

Sebarkan artikel ini
WhatsApp Image 2024 09 05 at 19.05.30

Palangka Raya – Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) melakukan penyegaran organisasi dan pembinaan karir dengan menempatkan para lulusan bintara dan perwira baru.

“Pembinaan ini dilakukan dengan tujuan mempersiapkan mereka dalam menjalankan tugas di lapangan, khususnya untuk memperkuat kewilayahan dan pengamanan Pilkada serentak di Prov. Kalteng,” ungkap Karo Sumber Daya Manusia Kombes Pol Leo Surya, mewakili Kapolda Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto. Kamis (5/9/2024).

Karo SDM mengatakan bahwa pembinaan karir ini melibatkan 536 personil, terdiri dari bintara Ditsamapta angkatan 50 sebanyak 230 personel dan bintara baru angkatan 51 sebanyak 294 personel, serta lulusan PTIK lima (5) personel, Sespimma satu (1) orang, dan Akpol enam (6) personel.

Para personil baru ini akan ditempatkan di berbagai kesatuan di kewilayahan, seperti di Ditsamapta, Brimob, Propam hingga Humas.

Sedangkan untuk personel bintara baru angkatan lulusan 51, akan dilakukan pemilahan sesuai dengan kompetensinya baik yang lulusan SMA maupun Sarjana. Tentunya mereka akan ditempatkan sesuai dengan gelar kesarjanaannya.

“Saya berharap, personel yang terlibat didalam mutasi ini dapat segera menyesuaikan diri dengan unit kerja barunya dengan menunjukan dedikasi dan loyalitas kepada Institusi serta masyarakat dengan baik,” tandasnya.

Sementara itu, Kabidhumas Kombes Pol Erlan Munaji menambahkan bahwa penempatan personil baru ini merupakan upaya penguatan personil di satuan wilayah, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada serentak 2024 di Kalteng.

Polda Kalteng berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di lingkungannya. Pembinaan karir ini merupakan salah satu upaya untuk mencapai tujuan tersebut.

“Diharapkan, kedepan mereka dapat menjalankan tugasnya dengan baik sebagai pelindung, pelayan, pengayom masyarakat secara profesional,” pungkasnya. (adji/sam)