Example 728x250
Terkini

“DOMINO EFFECT” bila SHODIQ dan ABDIYANTO dilantik, Partai Gelora sebut Kayuagung akan bertransformasi jadi Perkotaan.

17
×

“DOMINO EFFECT” bila SHODIQ dan ABDIYANTO dilantik, Partai Gelora sebut Kayuagung akan bertransformasi jadi Perkotaan.

Sebarkan artikel ini

syamsu istiqlal

Kayuagung, Perhelatan PILKADA OKI akan berlangsung dalam waktu kurang dari tiga bulan. Kendati belum ada penetapan resmi pasangan calon kepala daerah oleh KPU OKI. Masing-masing pasangan calon tampak sudah mulai melakukan sosialisasi pada masyarakat, baik melalui media sosial, alat peraga kampanye maupun dengan turun langsung menyapa warga di berbagai kesempatan.

Partai GELORA OKI yang merupakan pendukung salah satu bakal pasangan calon, yaitu pasangan Dja’far Shodiq dan Abdi Yanto (JADI), menyebutkan bila pasangan JADI dilantik jadi Kepala Daerah OKI 2025-2030, maka akan terjadi perecepatan bagi Kayuagung untuk menjadi kawasan per-kota-an baru di Sumatera Selatan.

Syamsu Riadi Ketua Partai GELORA OKI menjelaskan lebih lanjut bahwa pasangan JADI ini punya ‘domino effect’ yang cukup banyak bagi kemajuan Kabupaten OKI. Hal ini dikarenakan pasangan JADI ini punya agenda utama yaitu pemekaran Daerah Otonomi Baru, baik Pantai Timur maupun Lintas Timur. Pemekaran ini akan punya dampak luas bagi kemajuan Kabupaten OKI, bukan hanya soal pemerataan pembangunan, tapi juga punya dampak transformasi di berbagai sektor kedepannya.

Partai GELORA OKI sangat mendukung agenda pemekaran daerah otonomi baru ini dan siap ikut mengawal porsesnya ke depan. Kami berharap agar Kabupetan OKI ini bisa di pecah menjadi tiga daerah. Hal ini dikarenakan rencana pemecahan ini adalah aspirasi masyarakat, untuk daerah Pantai Timur tentu agenda ini sudah lama direncanakan, dan untuk wilayah Lempuing Mesuji tentu dengan rencana pembentukan tiga kecamatan baru di sana adalah sinyal kuat bahwa semua elit di daerah Lintas Timur dan masyarakatnya ingin menjadikan wilayah Lintas Timur daerah otonomi baru juga. Tegas Syamsu Riadi.

Keyakinan ini disampaikan Oleh Syamsu Riadi karena menurutnya, kedua tokoh ini adalah wakil dari masing-masing wilayah tersebut. Pak Dja’far Shodiq adalah representasi dari wilayah Lintas Timur dan Pak Abdi Yanto adalah representasi dari wilayah Pantai Timur. Oleh sebab itu agenda pemecahan ini, kami optimis akan terwujud segera di bawah kepeimpinan pasangan JADI kedepan, tegasnya.

syamsu pedamaran

Menariknya, masih menurut Syamsu Riadi, bila rencana ini terwujud, manfaat terbesar justru akan dirasakan oleh Masyarakat Kayuagung dan sekitranya. Dengan semakin kecilnya wilayah Kabupaten OKI, justru akan terjadi percepatan transformasi baik paradigma baru dalam pengembangan dan perencanaan kawasan dan inovasi dalam Pembangunan. Dan Kayuagung akan semakin cepat menjadi wilayah perkotaan baru di Sumatera Selatan, inilah salah satu ‘domino effect’ yang sangat menguntungkan bila pasangan JADI memimpin OKI lima tahun ke depan, tukasnya.

Sebagaimana kita ketahui bahwa luas kabupaten OKI 19.023 km2, luas wilayah ini terbentang dari timur berbatasan dengan Selat Bangka dan di sisi selatan berbatasan dengan Provinsi Lampung.

Syamsu Riadi menegaskan, paradigma membangun kota adalah keniscayaan bagi Kabupaten OKI ke depan, kalau kita ingin membuat lompatan pertumbuhan baik ekonomi, pendidikan, kebudayaan, pusat pemerintahan, dan Kawasan pemukiman yang menyangga Kota Palembang. Tutupnya.

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.