12
Januari
2026
Senin - : WIB

Patroli Dialogis, Polsek Kapuas Hulu Sambangi Warga Masyarakat, Sampaikan Pesan Kamtibmas

anangfauzi
Agustus 7, 2025 1:19 pm pada KALTENG, TERKINI

Tribratanews.kalteng.polri.go.id-Polsek Kapuas Hulu-Guna menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukumnya, Personel Polsek Kapuas Hulu Aipda Imanuel P. Nadeak dan Brigpol Alfonsius Pasaribu melaksanakan kegiatan patroli dialogis pada siang hari, Kamis (07/08/2025) pukul 12.00 Wib. Dalam kegiatan tersebut, petugas menyambangi sejumlah warga masyarakat yang masih beraktivitas di jalan maupun tempat berkumpul warga.

‎Patroli dialogis ini bertujuan untuk meningkatkan kehadiran polisi di tengah masyarakat serta mempererat hubungan antara aparat keamanan dan warga. Dalam kesempatan tersebut, anggota Polsek Kapuas Hulu juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, di antaranya mengajak warga untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan serta tidak segan melapor apabila mengetahui adanya tindakan mencurigakan.

‎‎Kapolsek Kapuas Hulu, Ipda Zaenal Abidin, S.H., M.E., mengatakan bahwa patroli dialogis menjadi salah satu cara efektif untuk mendeteksi dini potensi gangguan kamtibmas dan membangun sinergi dengan masyarakat.
‎‎“Kami berharap dengan hadirnya polisi di tengah masyarakat, rasa aman dan nyaman bisa terus terjaga. warga pun kami dorong untuk turut berperan aktif menjaga lingkungannya masing-masing,” ungkap Kapolsek.

‎Kegiatan ini mendapat respon positif dari masyarakat yang merasa diperhatikan dan lebih tenang dengan kehadiran petugas di malam hari. Patroli dialogis akan terus dilakukan secara rutin demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Kapuas Hulu. (@13)

Disalin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

@Analisnews.co.id
MENU