Example 728x250
BeritaJatengNasionalPolitikTerkini

Harno dan Hanies Komitmen Perjuangkan Nelayan Sarang: Fokus pada Solusi Konkret

×

Harno dan Hanies Komitmen Perjuangkan Nelayan Sarang: Fokus pada Solusi Konkret

Sebarkan artikel ini
Desain tanpa judul 20241020 123536 0000

analisnews.com – Rembang || Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Rembang nomor urut 2, Harno dan Mochamad Hanies Cholil Barro’, mendapat sambutan hangat dari ratusan nelayan di pesisir pantai Desa Karangmangu, Kecamatan Sarang, Sabtu (19/10) malam. Kehadiran mereka dalam acara ngopi bareng tersebut dimanfaatkan untuk berdialog langsung dengan nelayan, membahas sejumlah permasalahan sektor perikanan.

Harno, didampingi sang istri dan calon Wakil Bupati Moch Hanies, serta Ketua Tim Pemenangan Koalisi Harmonis, Nur Hasan, tampak aktif mendengarkan keluhan para nelayan. Ini merupakan momen istimewa bagi nelayan Sarang, yang melalui Koperasi Unit Desa (KUD) Sarang untuk pertama kalinya secara terbuka menyatakan dukungan kepada salah satu pasangan calon dalam Pilkada Rembang.

Salekan, Ketua KUD Sarang, menyampaikan bahwa alasan dukungan tersebut adalah kinerja nyata Hanies selama masa jabatannya, serta pengalaman Harno yang memiliki latar belakang perikanan. “Kami melihat Gus Hanies sudah banyak berjuang untuk kami selama ini. Ditambah dengan pengalaman pak Harno, kami merasa yakin mendukung pasangan Harmonis ini,” ujarnya.

Dalam pertemuan ini, sejumlah nelayan mengungkapkan beberapa tantangan, termasuk sulitnya mendapatkan solar subsidi dan kendala terkait permodalan. Harno memberikan tanggapan dengan solusi yang konkret dan realistis. Ia menekankan bahwa stok solar sebenarnya cukup, namun diperlukan langkah untuk mempermudah proses perizinan agar nelayan bisa lebih mudah mendapatkan solar bersubsidi.

“Kami akan pastikan izin dipermudah sehingga nelayan bisa dengan gampang mendapatkan solar bersubsidi. Selain itu, untuk permodalan, kami akan memperkuat peran KUD agar bisa membantu pendanaan bagi kebutuhan perbekalan nelayan,” ungkap Harno.

Selain itu, Harno juga merespons cepat permintaan untuk memperpanjang dermaga. Ia menyatakan proyek tersebut bisa segera dikerjakan tanpa perlu proses panjang. “Dermaga yang lebih panjang tentu akan bermanfaat bagi aktivitas nelayan, dan ini bisa langsung kita kerjakan,” tambahnya.

Harno turut menyoroti kondisi Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Sarang yang dinilai kurang memadai, baik dari sisi bangunan maupun akses jalan. Ia berjanji akan memperbaiki kondisi TPI dengan menggunakan anggaran daerah maupun pusat. “Kami punya akses langsung ke pemerintah pusat melalui koalisi partai yang mendukung, jadi perbaikan TPI ini bisa segera dilakukan,” jelas Harno.

Para nelayan Sarang pun menyatakan dukungan penuh terhadap pasangan Harmonis ini, mengakui bahwa Harno dan Hanies memiliki visi yang jelas serta komitmen untuk meningkatkan kesejahteraan mereka. Pasangan nomor urut 2 ini dianggap mampu memberikan solusi nyata bagi permasalahan yang selama ini dihadapi para nelayan.