Example 728x250
Terkini

Sinergi Babinsa dan Bimaspol dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al-Mubarok Graha Jasmine

×

Sinergi Babinsa dan Bimaspol dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al-Mubarok Graha Jasmine

Sebarkan artikel ini
IMG 20241026 215216

 

BEKASI , Analis News – Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al-Mubarok, Perumahan Graha Jasmine Bagasasi 2, Kecamatan Sukaragam, berlangsung khidmat dengan dihadiri tokoh masyarakat serta perwakilan pemerintah, Sabtu malam (26/10/2024).

Sekretaris Desa Sukaragam, Neman Sukma Wijaya, yang hadir mewakili Lurah Sukaragam, turut menyampaikan pesan kesehatan dan sosial bagi warga setempat.

Hadir pula Babinsa Pelda Bustomi Martin dan Bimaspol Hadir Ma’ruf, yang bersama tokoh masyarakat dan pengurus DKM Al-Mubarok menyambut masyarakat dalam acara ini.

Dalam sambutannya, Sekdes Neman Sukma Wijaya mengimbau warga untuk memperhatikan kesehatan anak-anak, khususnya bagi para ibu yang memiliki anak dengan kondisi kurang sehat.
“Jangan sampai ada anak yang tidak mendapat perhatian kesehatan, manfaatkan posyandu desa untuk konsultasi dan penanganan,” ujarnya.

Selain itu, Neman juga mendorong pelaku usaha mikro di Sukaragam untuk segera mengurus pendataan UMKM agar bisa mendapatkan dukungan dari desa. “Petugas UMKM desa siap turun ke lapangan membantu proses pendataan,” tambahnya.

Menghadapi Pilkada serentak pada 27 November 2024, Neman mengajak warga untuk berpartisipasi aktif dalam pemilihan pemimpin Kabupaten Bekasi yang akan datang.

Babinsa Pelda Bustomi Martin turut berpesan kepada para orang tua agar menjaga anak-anak mereka dari pergaulan negatif, seperti tawuran dan kasus kekerasan yang kian meningkat. “Anak-anak adalah generasi penerus, mari bersama kita cegah perilaku yang merusak masa depan mereka,” tuturnya.

Begitu juga dengan Bhabinkamtibmas Hadir Ma’ruf, mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak kriminal, khususnya curanmor (pencurian kendaraan bermotor), dengan mengaktifkan kembali sistem keamanan lingkungan (siskamling) di masing-masing wilayah.

Hal ini diharapkan dapat membantu mencegah terjadinya tindak kriminal serta menciptakan rasa aman di lingkungan masyarakat.

Selain itu, Hadir Ma’ruf juga mengingatkan warga untuk memanfaatkan layanan pengaduan bebas pulsa 110 jika terjadi keadaan darurat. Warga diimbau untuk menggunakan layanan ini secara bertanggung jawab dan tidak menyalahgunakannya untuk kepentingan pribadi atau sekadar iseng.

Bhabinkamtibmas Hadir Ma’ruf menambahkan, kebersamaan dan kekeluargaan di tengah masyarakat juga menjadi kunci dalam menjaga keamanan.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga kekompakan dan menjalin hubungan yang baik di antara warga. Dengan semangat kebersamaan, keamanan dan ketertiban akan lebih mudah terwujud,” ujar Bhabinkamtibmas.

Pihak kepolisian berharap, melalui inisiatif ini, masyarakat dapat turut serta dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif.

Acara ditutup dengan tausiyah dari Ustaz Azom Hadromi dari Pondok Pesantren Al Munawar, yang mengingatkan hadirin akan keteladanan Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari.@Sutarno