Example 728x250
Terkini

Debat Kedua Selesai: Ketua KPU Malaka Berpesan, Simak Secara Baik Untuk Tentukan Pilihan di 27 November 2024

20
×

Debat Kedua Selesai: Ketua KPU Malaka Berpesan, Simak Secara Baik Untuk Tentukan Pilihan di 27 November 2024

Sebarkan artikel ini
Screenshot 2024 11 04 17 05 00 516 com.google.android.youtube 1

Analisnews.co.id_Malaka, Komisi Pemilihan Umum KPU Malaka kembali selenggarakan debat kedua dan berhasi diikuti ketiga Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Malaka.

Kegiatan debat kedua tersebut diselenggarakan di Aulah Serbaguna Dekanat Betun, Kecamatan Malaka Tengah, Kabupaten Malaka, Provinsi Nusa Tenggara Timur Pada, Senin, 04/10/2024.

Dalam sambutannya Ketua KPU Malaka Yuventus Adrianus Bere menyampaikan, Hari ini kita kembali mengadakan debat kedua untuk para calon Bupati dan Wabupati dengan Tema: “Strategi Memajukan dan Menyelesaikan apersoalan Daerah”.

Dikatakannya, Harapan besarnya, semua Paslon menyampaikan seluruh gagasannya serta ide-ide dan rencana – rencana strategis yang berkaitan dengan bagaimana dapat memajukan dan menyelesaikan seluruh kompleksitas dan persolan didaerah ini yang menyita perhatian dan menjadi fokus dari kita semua demi kemaslahatan hidup banyak orang terkhusus di Rai Malaka yang kita cintai.

Persoalan yang dimaksud mulai dari pertanian, masalah hukum, pengangguran, lapangan kerja, itu menjadi salah satu teman yang diangkat, sebagaimana kita ketahui, ada 8 sub tema yang diusung pada debat kali ini. Bahwasanya dari masing – masing calon akan menyampaikan itu secara bijak, dengan santun, tidak menyampaikan dengan cara – cara yang menimbulkan provokasi baik itu menyerang pribadi maupun kelompok tertentu, ini harapan besar kami, Ungkap Yuventus dalam sambutan itu.

Dirinya meminta agar seluruh Masyarakat Malaka yang dimanapun berada dapat menyaksikan secara baik dan saksama terhadap seluruh proses dan rangkain debat hari ini karena proses ini sangat penting bagi kita untuk bisa menilai, dari seluruh penyampaian, pemaparan dan gagasan oleh masing masing calon.

Tiga calon ini merupakan putra – putra terbaik daerah ini yang nantinya akan menjadi pemimpin terbaik dari yang baik dan dari sini kita bisa menentukan pilihan dengan nurani yang begitu baik pada Tanggal 27 November 2024 nanti.+++
(yerem nahak)

 

 

 

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.