Example 728x250
JabarTerkini

H.Riki Megawan, SE Ajak Generasi Muda Garut Berkompetisi Positif Melalui Turnamen Mobile Legend

36
×

H.Riki Megawan, SE Ajak Generasi Muda Garut Berkompetisi Positif Melalui Turnamen Mobile Legend

Sebarkan artikel ini
IMG 20241109 WA0027

Garut, Analisnews.co.id – H. Riki Megawan, SE, dari Paguyuban Muara Sanding Bersatu, mengajak generasi muda Garut untuk aktif dalam kegiatan positif dan bermanfaat melalui turnamen Mobile Legends yang baru saja diselenggarakannya. Riki memandang banyaknya kegiatan negatif di kalangan anak muda, seperti balap liar dan mabuk-mabukan, sebagai tantangan yang perlu dihadapi dengan pendekatan yang kreatif.

“Saya melihat banyak potensi besar di kalangan generasi muda Garut yang sayangnya sering terbuang dalam kegiatan kurang bermanfaat. Dengan adanya turnamen Mobile Legends ini, kami harap mereka bisa menyalurkan energi dan bakat mereka ke arah yang lebih positif,” ungkap Riki pada Sabtu (09/11/2024).

Turnamen tersebut dibatasi hingga 32 peserta untuk mengukur tingkat antusiasme para remaja dalam kegiatan e-sport. Jika respons yang diterima besar, Riki berencana melanjutkannya dengan program yang lebih luas, termasuk aktivitas sosial dan pengembangan komunitas.

Lebih lanjut, Riki menekankan bahwa kegiatan yang digagas oleh paguyuban ini bersifat gratis dan sepenuhnya didanai mandiri tanpa dukungan pihak luar. Selain sebagai ajang hiburan, turnamen ini juga bertujuan mengedukasi generasi muda tentang pentingnya demokrasi yang sehat menjelang Pilkada.

“Melalui kolaborasi dengan berbagai komunitas, kami ingin menciptakan kesadaran bagi masyarakat agar memilih dengan hati nurani dan menghindari politik uang. Ini demi menciptakan iklim demokrasi yang lebih baik bagi masa depan Garut,” tambah Riki.

Menurutnya, edukasi politik dan kompetisi sehat di kalangan generasi muda dapat mendorong lahirnya pemimpin masa depan yang memiliki integritas tinggi dan peduli pada kesejahteraan masyarakat. (Eldy)

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.