Polres Barito Timur – Polda Kalteng, Rabu, 13/11/2024,
Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) yang kondusif selama tahapan pemilu, pengamanan terus memperketat penjagaan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Barito Timur. Pengamanan ini dilakukan dengan menerapkan penjagaan ketat di Posko Pam Kantor KPU dan melakukan patroli rutin di sekitar area kantor.
Penjagaan yang dipimpin oleh Padal Pam KPU, Ipda Suparjo, yang memastikan setiap personel pengamanan melaksanakan tugasnya dengan baik. Piket PAWAS dan piket fungsi Polres Bartim juga rutin melakukan pengecekan guna memastikan kondisi kantor KPU tetap aman dan kondusif.
Dalam pengamanan ini, para petugas dilengkapi dengan peralatan keamanan seperti senjata laras panjang, body vest, helm taktis, dan sarana pendukung lainnya. Personel yang bertugas juga mengutamakan kesiapsiagaan untuk mencegah segala potensi gangguan yang dapat mengganggu jalannya tahapan pemilu di wilayah Barito Timur.
Dengan semakin diperketatnya penjagaan ini, diharapkan situasi tetap aman dan terkendali sehingga proses pemilu dapat berjalan dengan lancar dan damai.(Joe).