Benua Lima – Polres Bartim – Polda Kalteng, Dalam rangka meningkatkan kesiapan menghadapi ancaman Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), Polsek Benua Lima menggelar apel kesiapsiagaan pada Minggu (17/11/2024). Kegiatan yang dipusatkan di halaman Mako Polsek Benua Lima, Kabupaten Barito Timur, Provinsi Kalimantan Tengah.
Apel dipimpin langsung oleh Kapolsek Benua Lima, IPTU Rabin Agusta, S.H., dan diikuti oleh jajaran anggota Polsek Benua Lima serta personel TNI dari Koramil 03 Benua Lima. Dalam arahannya, Kapolsek menegaskan pentingnya kolaborasi dan kesiapan seluruh pihak dalam upaya pencegahan dan penanggulangan Karhutla.
“Kesiapan personel dan sarana prasarana sangat penting untuk mengantisipasi potensi kebakaran lahan, terutama di wilayah rawan. Kami juga terus berkoordinasi dengan pihak TNI dan masyarakat untuk memastikan langkah pencegahan berjalan efektif,” ujar IPTU Rabin Agusta.
Rangkaian Kegiatan:
1. Apel gabungan kesiapsiagaan personel.
2. Koordinasi antara Polsek Benua Lima dan Koramil 03 untuk memetakan langkah-langkah strategis menghadapi Karhutla.
3. Pengecekan sarana dan prasarana, seperti pompa air, selang, dan perlengkapan pemadaman lainnya.
4. Monitoring titik api (hotspot) menggunakan perangkat handphone.
5. Pemeriksaan embung di Kelurahan Taniran sebagai sumber air darurat.
Situasi Kondusif
Selama kegiatan berlangsung, situasi dilaporkan aman dan kondusif. Kapolsek Benua Lima menyampaikan bahwa pihaknya akan terus memantau perkembangan di wilayah rawan Karhutla dan mengedukasi masyarakat agar tidak melakukan pembukaan lahan dengan cara pembakaran.
“Dengan kesiapsiagaan seperti ini, kami berharap dapat meminimalkan risiko Karhutla dan menjaga lingkungan tetap aman,” pungkas Kapolsek.
Polsek Benua Lima mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam pencegahan Karhutla dengan melaporkan setiap aktivitas pembakaran yang mencurigakan kepada pihak berwajib.(Joe).