Analisnews, Jakarta – ACC Studio dan grup band Lawang Pitu kembali mendukung turnamen billiar antar wartawan bertajuk AWPI CUP I 2024 dengan menjadi Sponsor.
Dukungan ini merupakan untuk kesekian kalinya kedua sponsor tersebut berpartisipasi dalam semua kegiatan AWPI, termasuk dalam turnamen billiar antar wartawan yang diselenggarakan di venue puslatnas PB POBSI, Gedung Indovision 2, lantai 7 jalan panjang green garden, Jakarta Barat, Minggu (10/11/2024).
Turnamen ini digelar dalam rangka memperingati hari pahlawan nasional 10 November dengan tema junjung sportivitas, billiar tanpa judi.
Acara ini terselenggara atas kerjasama yang baik AWPI, AsMEN dengan PB POBSI dan Pemprov DKI Jakarta untuk mempopulerkan olahraga billiar seluruh indonesia.
Hal tersebut disampaikan oleh Abdul Haris Ketua DPD AWPI DKI Jakarta, Wa’alaikumsalam Wa’alaikumsalam penyelenggara acara, saat mewakili ACC Studio dan Band Lawang Pitu menerima penghargaan atas Partisipasi dalam acara turnamen billiar antar wartawan,” katanya usai turnamen.
Lanjut Haris mengucapkan permohonan maaf, atas ketidakhadiran dalam turnamen, kami mewakili penasehat AWPI, owner dan punggawa lawang Pitu karena ada agenda lain yang sudah diagendakan sebelum turnamen, ia menyampaikan selamat dan sukses atas digelarnya turnamen billiar antar wartawan dan juga ucapan terimakasih kepada pihak pihak yang terlibat untuk mensukseskan acara ini,” ujar Haris menirukan Asisi Basuki.
Disisi lain Haris menambahkan pesan dan harapan Asisi Basuki, ia katakan
partisipasi ini merupakan bukti komitmen ACC Studio dan Band Lawang Pitu memberikan kontribusi penuh untuk pengembangan billiar di Indonesia.
Melalui AWPI CUP I 2024 Turnamen Billiar Antar Wartawan berkomitmen untuk melanjutkan eksistensi turnamen billiar selanjutnya sehingga billiar menjadi olahraga bergengsi dan diminati oleh masyarakat,” terang Haris.
Selain itu Haris mengucapkan terimakasih kepada pihak PB POBSI, Pemprov DKI Jakarta, AsMEN, pihak terkait yang memberikan support dan panitia sehingga acara ini terselenggara dengan sukses dan lancar,” pungkasnya.
Redaksi.