Barito Utara, 25 November 2024 – Menjelang hari pemungutan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Polres Barito Utara Polda Kalimantan Tengah menggelar apel pergeseran personel pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Senin (25/11) pagi. Kegiatan berlangsung di depan kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Barito Utara, dengan melibatkan ratusan personel gabungan Polri dan TNI.
Apel tersebut diikuti oleh ratusan personel Polres Barito Utara, serta personel TNI dari Kodim 1013 Muara Teweh. Turut hadir Pejabat (PJ) Bupati Barito Utara, Drs. Muhlis, yang bertindak sebagai pengambil apel, Dandim 1013 Muara Teweh, Kapolres Barito Utara AKBP Gede Eka Yudharma, S.I.K., M.A.P., Ketua KPU Kabupaten Barito Utara beserta komisioner, Ketua dan anggota Bawaslu Kabupaten Barito Utara, serta unsur terkait lainnya.
Kapolres Barito Utara, AKBP Gede Eka Yudharma, usai pelaksanaan apel menyampaikan pentingnya sinergi antara Polri, TNI, dan instansi terkait dalam menjaga keamanan dan kelancaran proses pemungutan suara.
“Kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya. Pengamanan ini adalah bagian dari upaya kami menjaga stabilitas dan kelancaran Pilkada 2024,” ujarnya.
Ia juga menekankan kepada personel yang bertugas agar menjalankan tugas dengan profesional dan menjaga netralitas demi menciptakan situasi yang kondusif di wilayah Kabupaten Barito Utara.
Kegiatan apel ini sekaligus menjadi momentum untuk mengecek kesiapan seluruh pihak dalam menyukseskan Pilkada, baik dari sisi personel, perlengkapan, hingga strategi pengamanan di lapangan. Dengan semangat kolaborasi, diharapkan pelaksanaan Pilkada 2024 di Kabupaten Barito Utara berjalan lancar, aman, dan damai. (Ryt)