Example 728x250
Terkini

Jaga Kelancaran Pilkada 2024, Brimob Kalteng Laksanakan Patroli Keamanan di TPS Murung Raya

17
×

Jaga Kelancaran Pilkada 2024, Brimob Kalteng Laksanakan Patroli Keamanan di TPS Murung Raya

Sebarkan artikel ini
3FB742AF 6128 45A2 A0FE 0E0C01CD0E4E

Murung Raya – Personel Satbrimob Polda Kalteng Bersama Polres Murung Raya dan Instansi terkait lainya melaksanakan kegiatan patroli pengecekan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Kabupaten Murung Raya pada Rabu (27/11/2024).

Kegiatan yang dipimpin oleh Wakil Komandan Kompi (Wadanki) 2 Batalyon C Pelopor, Ipda Jensen, ini bertujuan untuk secara langsung memantau kesiapan TPS, menjaga agar situasi tetap kondusif, serta memberikan rasa aman kepada masyarakat yang akan menyalurkan hak pilihnya.

Dalam pelaksanaan patroli, tim gabungan menyusuri sejumlah TPS di kawasan strategis Kabupaten Murung Raya. Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Kalteng, Kombes Pol. Dr. Nugroho Tri Nuryanto, S.I.K., M.H., mewakili Kapolda Kalteng Irjen Pol. Drs. Djoko Poerwanto menyatakan bahwa sinergi antara pihak keamanan dan unsur pemerintahan sangat penting untuk menjaga stabilitas keamanan selama proses pemungutan suara berlangsung.

“Kami memastikan bahwa semua TPS siap digunakan, baik dari segi pengamanan maupun fasilitas pendukung. Kami juga mengimbau masyarakat untuk menjaga ketertiban dan menggunakan hak pilihnya secara bijak,” ujar Dansatbrimob.

Sementara itu, Ipda Jensen menambahkan bahwa pihaknya telah mengerahkan personel untuk berpatroli di setiap TPS yang ada di Kabupaten Murung Raya guna mencegah potensi gangguan keamanan.

“Pengamanan ini tidak hanya memastikan kelancaran pelaksanaan Pilkada, tetapi juga menunjukkan komitmen kami dalam mendukung demokrasi yang damai dan transparan,” ujarnya.

Patroli ini mendapatkan apresiasi dari masyarakat setempat yang merasa lebih tenang dengan kehadiran aparat keamanan di sekitar lingkungan TPS. Hingga berita ini diturunkan, situasi di Kabupaten Murung Raya dilaporkan dalam keadaan aman dan terkendali.

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.