Analisnews.co.id | Dunia hiburan Indonesia kembali berduka. Aktor senior pemeran James Bondan atau Pak Bondan dalam sinetron Jin dan Jun, sekaligus aktivis anti-rokok Fuad Muhammad Baradja tutup usia pada Jumat, 6 Desember 2024.
Selain kariernya di dunia seni peran, Fuad Baradja juga dikenal sebagai aktivis yang gigih memperjuangkan pengendalian tembakau. Ia menjabat sebagai Pengurus Komnas Pengendalian Tembakau, khususnya di bidang edukasi publik dan pemberdayaan masyarakat
Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi mengenai penyebab meninggalnya Fuad Baradja.
Namun, beberapa sumber menyebutkan bahwa beliau sempat dilarikan ke rumah sakit sebelum menghembuskan napas terakhir.
Fuad Baradja berhasil mencuri perhatian publik lewat perannya sebagai Pak Bondan dalam sinetron “Jin dan Jun”.
Karakternya yang kocak dan penuh kasih sayang berhasil memikat hati penonton dari berbagai kalangan.
Selain “Jin dan Jun”, Fuad Baradja juga membintangi sejumlah sinetron dan film lainnya.
Sebelum terkenal lewat perannya sebagai Pak Bondan di sinetron Jin dan Jun, pria kelahiran Surakarta, 27 Agustus 1960 juga sempat membintangi sinetron Ada Ada Saja bersama Kiki Fatmala, Nurul Arifin, dan Rudy Salam pada 1992. Setelah tak lagi aktif di dunia hiburan, Fuad Baradja fokus di Komnas Pengendalian Tembakau, hingga akhirnya meninggal dunia pada Jumat 6 Desember 2024.
Dikalangan pekerja seni, Fuad Baradja dikenal sebagai sosok yang ramah dan rendah hati. Kolega dan teman-temannya banyak yang memberikan testimoni positif tentang almarhum.
Mereka mengenang Fuad Baradja sebagai sosok yang inspiratif dan selalu memberikan semangat kepada orang-orang di sekitarnya.
Kepergian Fuad Baradja tentu meninggalkan duka yang mendalam bagi keluarga, kerabat, dan penggemarnya.
Selamat jalan, Pak Bondan. Karya-karya Anda akan selalu dikenang***
Red: DdB/Yd