Polres Kobar – Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Yusfandi Usman, S.I.K.,M.I.K., melalui Wakapolres Kobar Kompol Wihelmus Helky, S.I.K., yang didampingi oleh Kasi Humas Polres Kobar Iptu Paindoan Siregar S. Sos dan Sie Dokes Polres Kobar memberikan bingkisan Natal dan Tali Asih kepada Bripka Deby Chandra yang mengalami sakit menahun. Rabu (18/12/2024) siang.
Kegiatan ini merupakan Anjang Sana Kasih Natal serta inisiatif dari Polres Kobar untuk mempererat tali silaturahmi dan memberikan semangat kepada personelnya yang mengalami sakit.
Wakapolres Kobar mengatakan bahwa selain memberikan Bingkisan natal, pihaknya juga memastikan perkembangan kesehatan Brigpol Deby Chandra.
“Kami keluarga besar Polres Kobar senantiasa mendoakan Brigadir Deby Chandra agar diberikan kesembuhan dan dapat menjalani aktivitas seperti sedia kala.” Ucap Kompol Helky
Tidak Sampai disitu Helky juga menambahkan bahwa polres kobar merupakan keluarga besar yang dimiliki oleh Brigadir Deby Chandra sehingga apapun yang terjadi segera disampaikan kepada Polres Kobar.
“Selamat merayakan natal untuk Bripka Deby Chandra dan Keluarga, semoga selalu diberikan kesehatan agar bisa kembali bersama kami di Polres Kobar”. Tutup Wakapolres