Example 728x250
Terkini

Donasi Harian 2.000 Rupiah, Brimob Kalteng Wujudkan Kepedulian untuk Warga

49
×

Donasi Harian 2.000 Rupiah, Brimob Kalteng Wujudkan Kepedulian untuk Warga

Sebarkan artikel ini
7ADBEA7A AFD6 4A73 90A1 BBFC251DAA0A

Sampit – Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, personel Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) secara konsisten mengadakan program donasi harian sebesar 2.000 rupiah. Kegiatan ini dilaksanakan setiap pagi setelah apel di Mako Batalyon B Pelopor, yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman Km. 20, Kecamatan Mentawa Baru, Kabupaten Kotawaringin Timur, Jumat(27/12/2024).

Hasil dari donasi yang terkumpul digunakan untuk membeli paket sembako yang nantinya disalurkan kepada warga kurang mampu di sekitar wilayah markas. Program ini dirancang untuk memberikan dampak langsung kepada masyarakat yang tengah menghadapi berbagai tantangan ekonomi.

Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Kalteng, Kombes Pol. Dr. Nugroho Tri Nuryanto, S.I.K., M.H., mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pengabdian Brimob kepada masyarakat.

“Kami percaya, langkah kecil seperti ini dapat menjadi bukti nyata perhatian dan dukungan kami kepada warga yang membutuhkan. Melalui program ini, kami berharap dapat meringankan beban mereka sekaligus menanamkan semangat gotong-royong di tengah masyarakat,” ujar Kombes Pol. Nugroho, mewakili Kapolda Kalteng, Irjen Pol. Drs. Djoko Poerwanto.

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.