Example 728x250
Terkini

TIM PATROLI PRESISI SATSAMAPTA POLRES BARITO TIMUR EDUKASI SISWA TENTANG BAHAYA BULLYING DI SEKOLAH

46
×

TIM PATROLI PRESISI SATSAMAPTA POLRES BARITO TIMUR EDUKASI SISWA TENTANG BAHAYA BULLYING DI SEKOLAH

Sebarkan artikel ini

Barito Timur, Tim Patroli Presisi Satsamapta Polres Barito Timur – Polda Kalteng, kembali melaksanakan kegiatan edukasi di sekolah-sekolah. Kali ini, kegiatan difokuskan pada pencegahan perilaku bullying di kalangan siswa. Edukasi berlangsung di salah satu sekolah di wilayah hukum Polres Barito Timur dan diikuti antusias oleh para siswa dan guru. Jumat, 3/1/2025

WhatsApp Image 2025 01 03 at 16.53.39 5644fe17

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa mengenai dampak buruk bullying, baik secara fisik maupun psikologis. Dalam edukasi tersebut, petugas dari Satsamapta menjelaskan berbagai jenis perilaku bullying, termasuk verbal, fisik, dan cyberbullying. Petugas juga mengingatkan bahwa bullying dapat merugikan tidak hanya korban, tetapi juga pelaku yang bisa menghadapi sanksi hukum.

Kasat Samapta Polres Barito Timur, AKP Sukajim, S.H., M.M., menyampaikan bahwa edukasi ini merupakan bagian dari program preventif untuk menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman. “Kami ingin memberikan pemahaman kepada siswa tentang pentingnya menghormati satu sama lain, serta menghindari tindakan yang dapat menyakiti orang lain, baik secara fisik maupun mental,” ujar beliau.

Dalam sesi tersebut, petugas juga mengajak siswa untuk melaporkan jika menjadi korban atau menyaksikan tindakan bullying kepada guru, orang tua, atau pihak kepolisian melalui Call Center Layanan Darurat Kepolisian 110/0811524110. Selain itu, siswa diajak untuk bersikap empati dan mendukung teman-teman yang membutuhkan bantuan.

Guru-guru yang hadir dalam kegiatan ini menyambut positif edukasi yang diberikan. Salah satu guru mengatakan, “Kami sangat terbantu dengan adanya sosialisasi ini. Harapannya, siswa lebih memahami bahaya bullying dan tercipta lingkungan sekolah yang lebih harmonis.”

Melalui kegiatan ini, Polres Barito Timur menunjukkan komitmennya untuk melindungi generasi muda dari pengaruh negatif dan menciptakan masyarakat yang lebih peduli serta bebas dari tindak kekerasan. Edukasi serupa akan terus dilaksanakan di sekolah-sekolah lain di wilayah Barito Timur.(Joe)

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.