Example 728x250
Kalteng

Polsek Kapuas Barat Patroli Harkamtibmas di Pelabuhan Penyeberangan Ferry antisipasi kemacetan

34
×

Polsek Kapuas Barat Patroli Harkamtibmas di Pelabuhan Penyeberangan Ferry antisipasi kemacetan

Sebarkan artikel ini
WhatsApp Image 2025 01 04 at 19.54.13 1

Polsek Kapuas Barat Polres Kapuas melaksanakan patroli pemeliharaan Kamtibmas di pelabuhan penyeberangan Ferry Desa Saka Mangkahai Kec.Kapuas Barat Kab.Kapuas Prop.Kalteng, Sabtu (04\01\2025) .

Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk antispasi terjadinya kemacetan karena padatnya romongan jamaah haul abah guru Sekumpul di martapura yang melintasi Pelabuhan ferry penyeberangan Ds Saka Mangkahai Kec Kapuas Barat

Dalam kegiatan tersebut personil Polsek Kapuas Barat menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada juru mudi / juragan kapal agar selalu berhati dalam menjalankan klotok, utamakan keselamatan bukan kecepatan mengingat angin kencang gelombang air sungai tinggi, sangat rawan terjadinya kecelakaan air dan kepada para jamaah haul abah guru sekumpul agar berhati hati dalam bekendara ranmornya untuk menghindari terjadinya laka lantas.

Kapolsek Kapuas Barat Ipda Prasetyo Lami, S.E.,melalui anggota Kapkt II Aiptu Meidi mengatakan, patroli tersebut dalam rangka memelihara keamanan guna tercipatanya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, di wilayah Kecamatan Kapuas Barat.

“Dengan kehadiran Polri melaksanakan patroli dapat menciptakan keamanan dan ketertiban ditempat tersebut sehingga aktifitas masyarakat berjalan lancar dan kondusif,” jelas Didik (pm)

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.