Example 728x250
Terkini

Brimob Kalteng Tunjukkan Kepedulian Lewat Program Gerakan 2000 Per Hari untuk Masyarakat yang Membutuhkan

13
×

Brimob Kalteng Tunjukkan Kepedulian Lewat Program Gerakan 2000 Per Hari untuk Masyarakat yang Membutuhkan

Sebarkan artikel ini

IMG 20250106 WA0061Sampit – Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Kalteng kembali menunjukkan aksinya dengan menggelar program sosial Gerakan 2000 Per Hari sebagai bentuk kepedulian nyata terhadap masyarakat yang membutuhkan.

Program ini dilaksanakan usai apel pagi di lapangan roda kompas Mako Batalyon B Pelopor Jl. Jendral Sudirman Km.20, Kec. Telawang, Kab. Kotim, pada Senin (06/01/2025).

Program sosial ini melibatkan personel Brimob yang menyisihkan Rp 2.000 setiap hari. Dana yang terkumpul kemudian dimanfaatkan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, baik melalui bantuan langsung maupun kegiatan sosial lainnya.

Dansatbrimob Polda Kalteng, Kombes Pol. Dr. Nugroho Tri Nuryanto, S.I.K., M.H., melalui Danyon B Pelopor, AKBP Abdian Berkat Ndraha, S.I.K., S.H., M.H., menyampaikan bahwa program sosial ini merupakan wujud nyata kepedulian personel Brimob Kalteng terhadap masyarakat di sekitar.

“Dengan adanya program Gerakan 2000 Per Hari ini, kami berharap dapat memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan uluran tangan.

Setiap personel menyisihkan Rp 2.000 setiap hari, dan dana tersebut digunakan untuk berbagai bentuk bantuan sosial, seperti pemberian sembako, serta dukungan lainnya yang dapat meringankan beban masyarakat,” tutup AKBP Abdian.

Disclaimer : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, maka semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, berita kasus wajib berimbang tanpa terkecuali, dilarang melakukan pemerasan dan dilarang berbuat kriminal ,apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya.