Example 728x250
Terkini

Polda Babel Gelar Deklarasi Pembubaran Geng Motor, Irjen Pol Hendro : Selamatkan Generasi Muda Kita Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045

68
×

Polda Babel Gelar Deklarasi Pembubaran Geng Motor, Irjen Pol Hendro : Selamatkan Generasi Muda Kita Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045

Sebarkan artikel ini
IMG 20250205 WA0120 scaled

Kapolda Bangka Belitung Irjen Pol Hendro Pandowo memimpin apel deklarasi pembubaran geng motor yang berlangsung di halaman Mapolda, Rabu (5/2/25) pagi.

Deklarasi pembubaran ini dilakukan langsung oleh seluruh pelajar yang sebelumnya tergabung didalam geng motor.

Secara serentak mereka mendeklarasikan pembubaran serta menyerahkan atribut geng motor untuk selanjutnya dimusnahkan bersama-sama.

IMG 20250205 WA0104Kapolda Bangka Belitung mengatakan apel deklarasi ini dilaksanakan sebagai bentuk komitmen dalam pemberantasan geng motor yang banyak meresahkan masyarakat.

Terlebih, kata Hendro, aksi geng motor yang banyak melibatkan para pelajar ini sering kali melakukan berbagai tindakan-tindakan negatif mulai dari penganiayaan, pengerusakan hingga pembunuhan.

IMG 20250205 WA0112“Rata-ratanya ini masih anak pelajar yang merupakan Generasi Emas 2045 yang seharusnya kita jaga, didik, rawat sebagai penerus generasi muda untuk mewujudkan Indonesia Emas,”kata Kapolda.

“Sehingga kita masing-masing Instansi harus memiliki pola dan cara untuk menjaga serta menyelamatkan generasi muda kita dari bahaya geng motor ini,”sambungnya.

IMG 20250205 WA0114Jenderal Bintang Dua Polri ini juga menegaskan bahwa Kepolisian di Bangka Belitung telah memiliki konsep dan strategi dalam pemberantasan geng motor ini.

Seperti sosialisasi bahaya geng motor, permintaan dukungan Forkopimda, membuat surat bersama tolak geng motor, penegakkan hukum, pergelaran spanduk dan menghapus coretan serta deklarasi penolakan dan pembubaran geng motor.

IMG 20250205 WA0118Hendro juga menambahkan dirinya siap memaparkan semua konsep yang dimiliki Polda Babel dalam membubarkan serta menolak segala aktivitas geng motor jika diperlukan. Sehingga Provinsi lain juga zero dari geng motor.

“Ini yang sudah kita laksanakan 1 bulan ini. Dan ini terus kita gaungkan se Bangka Belitung sampai tingkat Polres sehingga geng motor diwilayah Babel harus zero, tidak ada satupun sebagai komitmen kami menjaga pemuda di Babel,”tegasnya.

IMG 20250205 WA0106Lebih lanjut, Hendro meminta kepada seluruh elemen masyarakat untuk terus mendukung Polda Babel dalam memberantas dan menolak geng motor yang ada di Provinsi Bangka Belitung.

“Mari kita jaga mereka karena masa depan ada ditangan mereka semuanya. Mereka bukan geng motor lagi tapi mereka adalah anak kita yang wajib dilindungi, dibimbing dan dibina untuk meraih masa depan,”pungkasnya.Analisnews.co.id

 

Penulis:tim red

Editor:M.Jhon kanedy

PERATURAN WAJIB : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, "ANALISNEWS HANYA MENYAJIKAN BERITA BAIK MENDUKUNG PROGRAM PEMERINTAH, TNI, POLRI" DILARANG BERITA KASUS, semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, Dilarang melakukan pemerasan dan Dilarang berbuat kriminal sekecil apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya, Nama Jurnalis wajib tercantum dalam BOX REDAKSI, TIDAK SAH JIKA TIDAK ADA DALAM BOX REDAKSI, Dilarang meminta imbalan atas berita. "ANALISNEWS BERITA BAIK DAN MEMBANGUN, TIDAK MEMUNGUT APAPUN, ANALISNEWS BERKIPRAH TANPA PAMRIH UNTUK MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA"