Kapolres Barito Selatan (Barsel), Polda Kalteng, AKBP Asep Bangbang Saputra, S.I.K. menghadiri penanaman perdana bibit jagung di lahan seluas 1,1 Ha milik PT. Nusa Lestari Indah (NLI), Desa Danau Bambore, Kec. Dusun Utara pada Kamis (27/2/2025) pagi.
Turut hadir dalam acara ini yaitu beberapa pejabat utama Polres, manajemen PT NLI, petugas penyuluh pertanian, Bhabinkamtibmas dan Babinsa setempat serta masyarakat sekitar area lahan.
Acara diawali dengan sambutan dari pihak PT. NLI yang menyampaikan tujuan dari penanaman jagung ini sebagai bagian dari wujud dukungan serta upaya peningkatan ketahanan pangan dan pemanfaatan lahan produktif yang merupakan salah satu Astacita Presiden RI.
Sementara itu, Kapolres AKBP Asep dalam sambutannya menegaskan pentingnya sinergi antar berbagai pihak dalam mendukung ketahanan pangan di setiap wilayah.
“Kami dari Polri siap mendukung program pertanian seperti ini untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menjaga ketahanan pangan, terutama swasembada jagung,” ujarnya.
Selain itu, apresiasi dan terima kasih diungkapkan Kapolres kepada PT. NLI yang sudah berkomitmen dalam mendukung ketahanan pangan dan peningkatan ekonomi masyarakat.
Usai serangkaian sambutan, dilanjutkan dengan penanaman bibit jagung yang menunjukkan komitmen bahwa PT NLI bersama Polres Barsel siap mewujudkan swasembada jagung. (Humas)