Example 728x250
Jabar

AsMEN Tanam Puluhan Pohon Alpukat di Bogor, Wujud Kepedulian terhadap Lingkungan dan Ketahanan Pangan

165
×

AsMEN Tanam Puluhan Pohon Alpukat di Bogor, Wujud Kepedulian terhadap Lingkungan dan Ketahanan Pangan

Sebarkan artikel ini
Screenshot 2025 02 27 21 32 12 59 40deb401b9ffe8e1df2f1cc5ba480b12

Bogor, AnalisNews – Asistensi Media Nasional (AsMEN) menunjukkan komitmennya terhadap pelestarian lingkungan dan ketahanan pangan dengan menanam puluhan pohon alpukat di Desa Karyasari, Leuwiliang, Bogor, Jawa Barat, Kamis (27/2/2025).

Aksi penghijauan ini merupakan bagian dari tiga program utama AsMEN, yakni pendidikan, ekonomi, dan lingkungan. Selain menanam pohon, AsMEN juga memberikan santunan kepada puluhan anak yatim-piatu dan duafa dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan.

Puluhan pohon alpukat setinggi sekitar satu meter ditanam di lahan desa sebagai upaya mendukung ekonomi hijau dan ketahanan pangan masyarakat. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pengurus AsMEN, di antaranya Wakil Ketua Umum AsMEN Ilyas, S.Pd.I, Bendahara Umum Maman Suparman, dan Wakil Sekjen Eko Budiarso.

Ilyas menyampaikan bahwa program ini diharapkan dapat menginspirasi lembaga profesi lainnya untuk ikut serta dalam gerakan peduli lingkungan dan sosial.

“Jika program aksi ini dianggap baik, silakan diikuti oleh lembaga perkumpulan profesi lainnya agar kita bersama-sama meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam isu sosial, ekonomi, dan konservasi lingkungan,” ujarnya.

Sebagai organisasi yang menaungi lebih dari 30 perusahaan pers dan media di Indonesia, AsMEN berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam pembangunan sosial dan lingkungan.

Dengan adanya program ini, AsMEN berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya ketahanan pangan dan pelestarian lingkungan demi keberlanjutan ekosistem serta kesejahteraan generasi mendatang.***

 

PERATURAN WAJIB : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, "ANALISNEWS HANYA MENYAJIKAN BERITA BAIK MENDUKUNG PROGRAM PEMERINTAH, TNI, POLRI" DILARANG BERITA KASUS, semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, Dilarang melakukan pemerasan dan Dilarang berbuat kriminal sekecil apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya, Nama Jurnalis wajib tercantum dalam BOX REDAKSI, TIDAK SAH JIKA TIDAK ADA DALAM BOX REDAKSI, Dilarang meminta imbalan atas berita. "ANALISNEWS BERITA BAIK DAN MEMBANGUN, TIDAK MEMUNGUT APAPUN, ANALISNEWS BERKIPRAH TANPA PAMRIH UNTUK MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA"