Example 728x250
BeritaJatengSosialTerkini

Pemuda Pancasila Rembang Gelar Bagi Takjil dan Buka Bersama untuk Pererat Solidaritas

604
×

Pemuda Pancasila Rembang Gelar Bagi Takjil dan Buka Bersama untuk Pererat Solidaritas

Sebarkan artikel ini
Konten Instagram Destinasi Wisata Malang Kolase Krem 20250315 170459 0000

analisnews.co.id – Rembang || Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Rembang menggelar kegiatan berbagi takjil sebanyak 250 paket di Perempatan Galonan, yang dilanjutkan dengan acara buka bersama seluruh kader Pemuda Pancasila se-Kabupaten Rembang pada Sabtu (15/3/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua MPC Pemuda Pancasila Rembang, jajaran pengurus MPC, serta perwakilan Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan Ranting Pemuda Pancasila se-Kabupaten Rembang.

 

Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Rembang, Lutfi, dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur karena bisa berkumpul bersama seluruh kader dalam momen penuh keberkahan ini. Menurutnya, kegiatan ini bukan sekadar berbagi kepada masyarakat, tetapi juga menjadi ajang mempererat silaturahmi dan memperkokoh solidaritas di antara anggota Pemuda Pancasila.

 

“Alhamdulillah, kita dapat berkumpul di acara ini. Semoga ke depan Pemuda Pancasila Kabupaten Rembang semakin solid dalam menjalankan roda organisasi dan mendapat berkah di bulan suci Ramadan ini,” ujar Lutfi.

 

Sementara itu, Ketua Panitia kegiatan berbagi takjil, yang merupakan inisiatif bersama dari seluruh PAC, diwakili oleh Ketua PAC Kota Rembang, Eko Santoso. Ia menyampaikan apresiasi kepada semua pengurus MPC dan PAC yang telah berkontribusi dalam menyukseskan acara ini. Ia berharap Pemuda Pancasila tetap kompak, maju, dan terus semangat dalam menjalankan berbagai kegiatan sosial.

 

Eko juga menegaskan bahwa meskipun masih ada pihak yang memandang sebelah mata organisasi Pemuda Pancasila, hal tersebut tidak boleh menjadi penghalang untuk terus berbuat kebaikan. Menurutnya, yang terpenting adalah bagaimana organisasi ini terus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat luas.

 

“Meskipun ada yang meremehkan kita, jangan sampai itu menyurutkan semangat kita untuk selalu berbuat baik. Yang terpenting, kita tetap melakukan sesuatu yang bermanfaat bagi sesama,” tegas Eko.

 

Kegiatan berbagi takjil dan buka bersama ini diharapkan dapat menjadi tradisi tahunan yang terus mempererat hubungan antara sesama anggota Pemuda Pancasila serta meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat sekitar. Dengan semangat kebersamaan dan solidaritas, Pemuda Pancasila Kabupaten Rembang berkomitmen untuk terus aktif dalam kegiatan sosial yang membawa manfaat bagi semua pihak.(Aji)

PERATURAN WAJIB : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, "ANALISNEWS HANYA MENYAJIKAN BERITA BAIK MENDUKUNG PROGRAM PEMERINTAH, TNI, POLRI" DILARANG BERITA KASUS, semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, Dilarang melakukan pemerasan dan Dilarang berbuat kriminal sekecil apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya, Nama Jurnalis wajib tercantum dalam BOX REDAKSI, TIDAK SAH JIKA TIDAK ADA DALAM BOX REDAKSI, Dilarang meminta imbalan atas berita. "ANALISNEWS BERITA BAIK DAN MEMBANGUN, TIDAK MEMUNGUT APAPUN, ANALISNEWS BERKIPRAH TANPA PAMRIH UNTUK MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA"