Example 728x250
JabarTerkini

Luapan Sungai Ciharemas Rendam Jalan, Polsek Cisurupan Sigap Atus Lalu Lintas

237
×

Luapan Sungai Ciharemas Rendam Jalan, Polsek Cisurupan Sigap Atus Lalu Lintas

Sebarkan artikel ini
IMG 20250316 WA0003 1
Garut,Analisnews.co.id – Hujan deras yang mengguyur Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, pada Sabtu sore (15/03/2025), menyebabkan Sungai Ciharemas meluap hingga membanjiri jalan raya Cisurupan – Cikajang. Peristiwa ini terjadi di Kampung Ciharemas, Desa Cisero, dan mengganggu arus lalu lintas di kawasan tersebut.

Kapolsek Cisurupan, AKP Asep Saepudin, S.H., mengungkapkan bahwa luapan air bercampur lumpur ini disebabkan oleh pendangkalan dan penyempitan aliran sungai, sehingga tidak mampu menampung debit air yang meningkat akibat hujan deras.

“Kejadian berlangsung sekitar pukul 15.30 WIB, menyebabkan kemacetan karena lumpur yang terbawa banjir menutupi jalan,” ujar AKP Asep.

Selain menghambat laju kendaraan, material lumpur yang tersisa juga membuat jalan licin dan berbahaya bagi pengendara. Meski demikian, tidak ada laporan korban jiwa dalam peristiwa ini.

Guna mengatasi kemacetan, pihak kepolisian bersama warga sekitar segera melakukan pengaturan lalu lintas dan pembersihan jalan. Polsek Cisurupan juga mengimbau masyarakat untuk lebih waspada terhadap potensi bencana akibat cuaca ekstrem yang masih melanda Kabupaten Garut. (*)
PERATURAN WAJIB : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, "ANALISNEWS HANYA MENYAJIKAN BERITA BAIK MENDUKUNG PROGRAM PEMERINTAH, TNI, POLRI" DILARANG BERITA KASUS, semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, Dilarang melakukan pemerasan dan Dilarang berbuat kriminal sekecil apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya, Nama Jurnalis wajib tercantum dalam BOX REDAKSI, TIDAK SAH JIKA TIDAK ADA DALAM BOX REDAKSI, Dilarang meminta imbalan atas berita. "ANALISNEWS BERITA BAIK DAN MEMBANGUN, TIDAK MEMUNGUT APAPUN, ANALISNEWS BERKIPRAH TANPA PAMRIH UNTUK MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA"