Example 728x250
Terkini

Prosesi Adat Potong Pantan, Sambut Kedatangan Kapolda Kalteng Baru di Bumi Tambun Bungai

59
×

Prosesi Adat Potong Pantan, Sambut Kedatangan Kapolda Kalteng Baru di Bumi Tambun Bungai

Sebarkan artikel ini
WhatsApp Image 2025 03 19 at 15.48.57

Palangka Raya – Jajaran Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah bersama Forkopimda menyambut hangat kedatangan Kapolda Kalteng yang baru Irjen Pol Iwan Kurniawan, di Ruang VVIP Bandar Udara Tjilik Riwut, Kota Palangka Raya, Rabu (19/3/25) siang.

Hadir dalam penyambutan tersebut, Wakapolda Kalteng Brigjen Pol Dr. Rakhmad Setyadi, Wakil Gubernur Edy Pratowo, Danrem 102/Pjg, dan sejumlah pejabat utama Polda, serta turut diikuti unsur Forkopimda dan pengurus Bhayangkari jajaran Polda setempat.

“Usai prosesi penyambutan, Irjen Pol Iwan beserta istri langsung melanjutkan acara dengan melakukan silaturahmi dengan Forkopimda di Ruang VVIP Bandara Tjilik Riwut,” kata Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji.

Erlan menyebut, silaturahmi ini bertujuan untuk mempererat tali komunikasi dan koordinasi antar pejabat, serta memulai langkah-langkah strategis dalam memajukan institusi Polri di wilayah Kalteng.

“Selamat datang kepada Kapolda Irjen Pol Iwan Kurniawan di Provinsi Kalteng, Bumi Tambun Bungai. Harapan besar disematkan untuk menjaga stabilitas keamanan serta mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik sekaligus mendukung pembangunan di Provinsi Kalteng,” tandasnya.

Untuk diketahui, Kapolri Jenderal Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo, resmi melantik Irjen Pol Iwan Kurniawan sebagai Kapolda Kalteng yang baru menggantikan Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto, di Mabes Polri, Jumat (14/3) lalu. (adji/sam)

PERATURAN WAJIB : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, "ANALISNEWS HANYA MENYAJIKAN BERITA BAIK MENDUKUNG PROGRAM PEMERINTAH, TNI, POLRI" DILARANG BERITA KASUS, semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, Dilarang melakukan pemerasan dan Dilarang berbuat kriminal sekecil apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya, Nama Jurnalis wajib tercantum dalam BOX REDAKSI, TIDAK SAH JIKA TIDAK ADA DALAM BOX REDAKSI, Dilarang meminta imbalan atas berita. "ANALISNEWS BERITA BAIK DAN MEMBANGUN, TIDAK MEMUNGUT APAPUN, ANALISNEWS BERKIPRAH TANPA PAMRIH UNTUK MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA"