Example 728x250
Terkini

Pastikan Situasi Aman dan Kondusif, Kapolda Kalteng bersama Danrem 102/PJG Cek Langsung PSU Pilkada di Dua TPS di Barito Utara

51
×

Pastikan Situasi Aman dan Kondusif, Kapolda Kalteng bersama Danrem 102/PJG Cek Langsung PSU Pilkada di Dua TPS di Barito Utara

Sebarkan artikel ini
nn 1

Pastikan Situasi Aman dan Kondusif, Kapolda Kalteng bersama Danrem 102/PJG Cek Langsung PSU Pilkada di Dua TPS di Barito Utara

Muara Teweh, 22 Maret 2025 – Untuk memastikan situasi aman dan kondusif dalam pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Barito Utara tahun 2025, Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng), Irjen Pol. Iwan Kurniawan, S.I.K., M.Si., bersama Danrem 102 Panju Panjung melakukan pengecekan langsung di lokasi PSU di TPS 01 Kelurahan Melayu, Kecamatan Teweh Tengah, serta TPS 04 Desa Malawaken, Kecamatan Teweh Baru, Kabupaten Barito Utara, pada Sabtu (22/3/2025) pagi.

Kapolda Kalteng menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan pengamanan di TPS sehingga proses PSU berjalan dengan aman dan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan.

“Kami ingin memastikan bahwa PSU ini berjalan dengan baik dan lancar, masyarakat dapat menyalurkan hak pilihnya dengan aman,” ujar Irjen Pol. Iwan Kurniawan.

Selain memastikan pengamanan di dua TPS tersebut, Kapolda juga berdialog dengan petugas penyelenggara pemilu dan masyarakat setempat untuk mengetahui secara langsung bagaimana jalannya proses PSU. Ia juga mengapresiasi kinerja personel Polri dan TNI yang telah bekerja keras dalam mengamankan jalannya pemungutan suara ulang.

Dengan adanya pengecekan langsung dari Kapolda Kalteng dan Danrem 102 Panju Panjung, diharapkan PSU di TPS 01 Kelurahan Melayu dan TPS 04 Desa Malawaken tetap dapat berjalan lancar dan sukses tanpa kendala berarti. (Ryt)

PERATURAN WAJIB : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, "ANALISNEWS HANYA MENYAJIKAN BERITA BAIK MENDUKUNG PROGRAM PEMERINTAH, TNI, POLRI" DILARANG BERITA KASUS, semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, Dilarang melakukan pemerasan dan Dilarang berbuat kriminal sekecil apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya, Nama Jurnalis wajib tercantum dalam BOX REDAKSI, TIDAK SAH JIKA TIDAK ADA DALAM BOX REDAKSI, Dilarang meminta imbalan atas berita. "ANALISNEWS BERITA BAIK DAN MEMBANGUN, TIDAK MEMUNGUT APAPUN, ANALISNEWS BERKIPRAH TANPA PAMRIH UNTUK MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA"