Example 728x250
Terkini

Ratusan Personel Gabungan Polri dan TNI Amankan Pelaksanaan Rapat Pleno Penghitungan Surat Suara PSU di Barito Utara

55
×

Ratusan Personel Gabungan Polri dan TNI Amankan Pelaksanaan Rapat Pleno Penghitungan Surat Suara PSU di Barito Utara

Sebarkan artikel ini
322

Muara Teweh, 23 Maret 2025 – Ratusan personel gabungan dari Polri dan TNI dikerahkan untuk mengamankan jalannya Rapat Pleno Penghitungan Surat Suara dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada 2025 di Kabupaten Barito Utara. Kegiatan ini berlangsung di kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Barito Utara, Jalan Ahmad Yani, Muara Teweh, pada Minggu (23/3/2025) pagi. Kegiatan pengamanan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Barito Utara AKBP Singgih Febiyanto, S.H., S.I.K., selaku Kapala Operasi Resor (Kaopres) pada pelaksanaan Operasi Mantap Praja Telabang 2025, Polres Barito Utara.

Kapolres Barito Utara melalui Kasubsipenmas Sihumas Polres Barito Utara, Iptu Novendra W.P., menyampaikan bahwa pengamanan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran serta keamanan selama proses penghitungan suara berlangsung.

“Kami menurunkan personel gabungan guna mengawal jalannya rapat pleno agar berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif. Kami juga mengimbau kepada seluruh pihak untuk tetap menjaga situasi yang damai dan menghormati setiap tahapan yang berlangsung,” ujar Iptu Novendra.

Selain pengamanan di lokasi utama, aparat juga melakukan patroli di sekitar area kegiatan untuk mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Personel disiagakan di titik-titik strategis guna mengantisipasi kemungkinan adanya gangguan dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

Proses penghitungan surat suara dalam PSU ini menjadi perhatian banyak pihak, termasuk masyarakat dan peserta pemilu. Oleh karena itu, Polres Barito Utara memastikan bahwa seluruh rangkaian acara dapat berlangsung dengan aman dan lancar. (Ryt)

PERATURAN WAJIB : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, "ANALISNEWS HANYA MENYAJIKAN BERITA BAIK MENDUKUNG PROGRAM PEMERINTAH, TNI, POLRI" DILARANG BERITA KASUS, semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, Dilarang melakukan pemerasan dan Dilarang berbuat kriminal sekecil apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya, Nama Jurnalis wajib tercantum dalam BOX REDAKSI, TIDAK SAH JIKA TIDAK ADA DALAM BOX REDAKSI, Dilarang meminta imbalan atas berita. "ANALISNEWS BERITA BAIK DAN MEMBANGUN, TIDAK MEMUNGUT APAPUN, ANALISNEWS BERKIPRAH TANPA PAMRIH UNTUK MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA"