Example 728x250
Jabar

Polres Ciamis Laksanakan Patroli Pengecekan Rumah Kosong yang Ditinggalkan Pemudik

63
×

Polres Ciamis Laksanakan Patroli Pengecekan Rumah Kosong yang Ditinggalkan Pemudik

Sebarkan artikel ini
IMG 20250329 WA0167

Ciamis* – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) selama musim mudik Lebaran 1446 H, Polres Ciamis melalui Unit Patroli Sat Samapta melaksanakan patroli pengecekan rumah kosong yang ditinggalkan oleh pemiliknya. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu, 29 Maret 2025, sekitar pukul 01.00 WIB hingga selesai, dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polres Ciamis, IPTU Zezen Zaenal Mutaqin, S.H., M.M., atas perintah Kapolres Ciamis, AKBP Akmal, S.H., S.Ik., M.H.

Patroli ini menyasar Perumahan GC dan beberapa titik rawan lainnya guna memastikan rumah-rumah kosong dalam keadaan aman. Tim patroli yang terdiri dari Bripka Kurniawan, Brigadir Asep Widi, dan Bripda Febryan Sandy menggunakan kendaraan patroli Nissan Almera dengan dilengkapi road blocker, APAR, serta rompi anti peluru dan gatur hijau untuk mendukung operasional di lapangan.

Dalam kegiatan patroli ini, petugas melakukan beberapa tindakan, di antaranya Berpatroli di sekitar pemukiman, Melakukan pengecekan rumah kosong dan perumahan untuk meningkatkan rasa aman bagi warga guna mengantisipasi tindak kriminalitas seperti pencurian. Memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada dan berhati-hati dalam beraktivitas.

Kasat Samapta Polres Ciamis IPTU Zezen Zaenal Mutaqin, S.H., M.M. menegaskan bahwa patroli ini merupakan salah satu bentuk pelayanan kepolisian kepada masyarakat, terutama dalam menjaga keamanan lingkungan selama masa mudik Lebaran.

“Kami ingin memastikan bahwa rumah yang ditinggalkan pemudik tetap dalam kondisi aman. Diharapkan dengan patroli ini, masyarakat bisa lebih tenang menikmati momen Lebaran bersama keluarga tanpa rasa khawatir,” ujar IPTU Zezen.

Selain itu, Kapolres Ciamis AKBP Akmal, S.H., S.Ik., M.H. mengimbau kepada seluruh masyarakat agar memastikan rumah dalam keadaan terkunci dengan baik sebelum ditinggalkan, serta melaporkan keberangkatan mudik kepada pihak keamanan setempat agar lebih mudah dilakukan pemantauan.

Polres Ciamis juga mengajak masyarakat untuk segera menghubungi Pos Pengamanan terdekat atau layanan darurat 110 jika menemukan hal mencurigakan di lingkungan sekitar.

Dengan patroli ini, diharapkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap terjaga, sehingga pemudik dapat merayakan Idul Fitri 1446 H dengan aman dan nyaman.

Harkamtibmas, Ciamis, Polda Jabar,

PERATURAN WAJIB : AnalisNews adalah Media Jurnalis Warga pertama di Indonesia yang menyediakan ruang bagi jurnalis warga untuk mempublikasi berita, "AnalisNews Hanya Menyajikan Berita Baik Mendukung Program Pemerintah, TNI, POLRI" Dilarang Berita Kasus, semua jurnalis warga wajib mengikuti kaidah Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Media Siber tanpa terkecuali, Dilarang melakukan pemerasan dan Dilarang berbuat kriminal sekecil apapun, username/ nama pengguna sesuai nama di KTP, jurnalis warga bertanggung jawab atas berita yang dibuatnya, Nama Jurnalis wajib tercantum dalam Box Redaksi, Tidak Sah JIKA Tidak Ada Dalam Box Redaksi, Dilarang meminta imbalan atas berita, kecuali Iklan berita Advertorial atau iklan Gambar/Banner dengan cara yang baik sesuai Prosedur