Kapolres Garut Pastikan Keamanan Malam Takbiran dengan Ratusan Personel

Langkah ini disampaikan dalam apel pengamanan yang digelar di Pos Pam BJB pada Minggu (30/03/2025) sore.
Sebagai bentuk kesiapan, jalur alternatif telah disiapkan untuk mengurai potensi kepadatan lalu lintas. Pengamanan ini melibatkan personel gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, serta elemen masyarakat guna memastikan malam takbiran berlangsung aman dan kondusif.
Kapolres Garut menekankan pentingnya koordinasi dan sinergi antara aparat keamanan serta peran aktif masyarakat dalam menjaga ketertiban.
Sementara pihaknya juga telah berkoordinasi dengan tokoh agama untuk mengimbau warga agar melaksanakan takbiran di masjid-masjid terdekat guna menghindari potensi gangguan seperti kemacetan dan gesekan antar kelompok.
Selain memantau langsung pengamanan bersama Forkompimda dan Pejabat Utama Polres Garut, jajaran kepolisian juga siap mengambil langkah cepat jika terjadi situasi yang berpotensi mengganggu keamanan.
Dengan kesiapan yang matang, diharapkan perayaan malam takbiran di Garut dapat berlangsung lancar, aman, dan penuh khidmat. (*)