Tamiang Layang, Dalam rangka meningkatkan kemampuan dan kesiapsiagaan personel, Tim Dalmas Polres Barito Timur – Polda Kalteng, melaksanakan latihan rutin di halaman Mapolres Bartim, Kegiatan ini turut dihadiri dan dipimpin langsung oleh Kabag SDM Polres Bartim, yang didampingi oleh KBO Sat Samapta. Rabu, 9/4/2025
Latihan rutin ini merupakan bagian dari program pembinaan fisik dan kemampuan teknis personel Dalmas agar selalu siap siaga menghadapi berbagai situasi, khususnya dalam pengendalian massa dan penanganan unjuk rasa yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas.
Dalam arahannya, Kabag SDM Polres Bartim menekankan pentingnya kesiapan mental, fisik, serta soliditas tim dalam setiap pelaksanaan tugas. Ia juga mengingatkan agar seluruh personel selalu mengedepankan pendekatan humanis namun tetap tegas sesuai dengan SOP dalam menangani potensi gangguan keamanan.
“Latihan ini bukan hanya sekadar rutinitas, tetapi sebagai bentuk tanggung jawab kita dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah Barito Timur. Tim Dalmas harus selalu siap kapan pun dibutuhkan, baik secara individu maupun secara tim,” tegas Kabag SDM dalam arahannya.
Sementara itu, KBO Sat Samapta menambahkan bahwa latihan ini meliputi gerakan pengendalian massa, formasi barisan, penggunaan tameng dan tongkat, serta simulasi taktik dalam menghadapi situasi darurat.
Kegiatan latihan berlangsung dalam suasana disiplin namun tetap semangat, dengan seluruh anggota Tim Dalmas menunjukkan komitmen dan antusiasme tinggi.
Latihan ini diharapkan mampu membentuk personel yang tangguh, profesional, dan siap diterjunkan kapan saja dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat di wilayah hukum Polres Barito Timur.(Joe)