analisnews.co.id – Pati || Dalam rangka meningkatkan kesadaran keselamatan kerja di lingkungan pelabuhan, Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polresta Pati terus menggalakkan inovasi bertajuk SI POLA CEKAL (Polisi Polairud Cegah Kebakaran Kapal). Inovasi ini dikemas melalui kegiatan patroli dan edukasi intensif kepada para pekerja di Pelabuhan Juwana, khususnya yang berkutat dalam pekerjaan panas seperti pengelasan dan penggrendaan.
Kegiatan terbaru dilaksanakan pada Kamis, (10/04/2025), dimulai sejak pukul 10.00 WIB hingga selesai. Tim Satpolairud yang dipimpin oleh Kanit Harkan Kapal, AKP Jaka Santosa, menyasar dua titik utama yaitu area docking kapal milik H. Rachmad dan bengkel kerja milik Sdr. Sukarno. Dengan mengerahkan enam personel dan kendaraan dinas jenis Toyota Kijang, patroli berjalan aman dan lancar.
Kasatpolairud Polresta Pati, Kompol Hendrik Irawan, menegaskan pentingnya kegiatan ini sebagai bentuk komitmen terhadap pencegahan kebakaran kapal. “Kami mengingatkan seluruh pekerja agar senantiasa mengutamakan keselamatan. Wajib menyediakan APAR, karung goni basah, dan pompa air (alkon) sebagai bagian dari prosedur kerja aman,” jelasnya.
Menurut Kompol Hendrik, risiko kebakaran kapal akibat kelalaian dalam pekerjaan panas masih menjadi perhatian serius. Oleh karena itu, pihaknya tak hanya memberikan imbauan, tapi juga mengecek langsung kesiapan alat pemadam dan sarana penunjang di lokasi kerja. Hal ini disambut positif oleh para pekerja, yang telah menunjukkan kesiapan dengan menyiapkan perlengkapan keselamatan secara lengkap.
Edukasi ini menjadi bagian penting dari inovasi SI POLA CEKAL, yang digagas untuk menciptakan pelabuhan yang lebih aman, terutama di kawasan Juwana yang dikenal padat aktivitas maritimnya. Dengan sinergi antara petugas dan pekerja, diharapkan insiden kebakaran kapal dapat dicegah sejak dini.
Satpolairud Polresta Pati akan terus melaksanakan kegiatan serupa secara berkala, sebagai langkah nyata dalam membangun budaya kerja yang mengedepankan keselamatan.(Aji)